Fimela.com, Jakarta Ajang penghargaan insan seni Tanah Air, Festival Film Bandung (FFB) kembali digelar. Di tahun ke-29 penyelenggaraannya, malam puncak FFB 2016 siap dihelat di Museum Perjuangan Rakyat Bandung, nanti malam (24/9/2016) mulai pukul 20.00 WIB dan disiarkan langsung oleh SCTV.
Sederet bintang ternama bakal turut memeriahkan perhelatan akbar tahunan ini. Sebut saja Gigi, Melly Goeslaw dan Marthin Lio, Jamrud, Doel Soembang, Chakra Khan, Syahrini, Aliando Syarief, Prilly Latuconsina, Kiki dan Aldi CJR, Sheryl Sheinafia, dan masih banyak lagi. Gading Marten, Andhika Pratama, Prilly dan Uus akan menjadi host utama dari FFB 2016.
Advertisement
BACA JUGA
Festival Film Bandung sendiri akan menganugerahkan penghargaan kepada para insan perfilman dan pertelevisian yang telah berkarya memajukan industri seni peran Indonesia. Sebanyak tiga nominasi dari kategori Serial Televisi, lima nominasi dari kategori Film Televisi dan Nara Film Televisi, serta 11 Nominasi Film dan Nara Film akan dianugerahkan kepada mereka yang layak menyandang gelar terpuji.
Penghargaan Lifetime Achievement pun akan diberikan kepada dua insan yang dinilai cukup berkontribusi dalam sejarah perfilman Indonesia. Tahun lalu, penghargaan Lifetime Achievement diberikan kepada Widyawati dan almarhum Didi Petet.
Sebelum malam puncak FFB 2016, SCTV merangkai program istimewa dengan bersetting kota Kembang seperti Inbox Spesial Bandung yang disiarkan live dan Layar Tancap Untuk Semua secara offline. Acara Layar Tancap untuk Semua sendiri sudah digelar sejak beberapa bulan lalu jelang HUT SCTV ke-26.