Fimela.com, Jakarta Pesinetron senior, Shinta Muin mengembuskan napas terakhirnya pada Selasa (20/9/2016) malam. Ramai dikabarkan, Shinta Muin meninggal lantaran riwayat penyakit mag yang sudah lama dideritanya.
Meski demikian, sang suami, Abdul Muin Ahmad menuturkan jika sang istri juga punya penyakit lain selain mag. Bahkan penyakit tersebutlah yang sebenarnya ditakutkan oleh sang suami.
Advertisement
BACA JUGA
"Saya pikir asam lambungnya naik. Yang saya khawatirkan jadi bom waktu sebenarnya ditengkuknya ada tumor. Tapi ternyata bukan bom waktu yang meledak tapi ranjau di magnya," tutur Abdul Muin Ahmad, di TPU Karet Bivak, Jakarta Selatan.
Meski sudah diketahui memiliki riwayat penyakit mag dan tumor, namun Abdul Muin mengatakan jika sang istri kerap menolak jika diajak untuk berobat. Jika tidak ingin dikatakan cuek terhadap penyakitnya, Shinta Muin dianggap pasrah atas apa yang ditakdirkan Tuhan terhadap usianya. "Dia tidak mau di periksa karena dia bilang kalo mau mati mah mati aja," tandasnya.
Terlepas dari itu, Abdul Muin juga menyampaikan permohonan maaf atas segala kesalahan almarhumah Shinta Muin semasa hidup. Terlebih, peran antagonis yang kerap dilakoni oleh istrinya tersebut yang dianggap menyebalkan oleh masyarakat yang mengikuti beberapa sinetronnya.
"Kepada khalayak ramai dan masyarakat, saya minta maaf kalo ada akting istri saya mengganggu perasaan. Semua itu istri (Shinta Muin) saya lakukan demi menghibur dan mudah-mudahan amal jariahnya di terima," pungkasnya.