Sukses

Entertainment

Dulu Ogah Jadi Artis, Kini Awkarin Malah Rilis Single

Fimela.com, Jakarta Video Confession Awkarin cukup menggemparkan dunia maya beberapa waktu lalu. Secara blak-blakan, Karin Novilda mengekspos drama perpisahannya dengan sang kekasih Gaga Muhammad.

Kini, ketika drama menggemparkan itu mulai dilupakan orang, Karin kembali membuat publik melongo dengan aktivitasnya. Dia menggandeng Young Lex dan merilis single berjudul Bad.

Karin Novilda atau Awkarin, dilaporkan KPAI ke Kominfo karena dianggap dapat memberi para remaja. (Foto: instagram.com/awkarin)

Dalam lagu bergenre hip hop tersebut, Awkarin turun langsung dan menunjukkan musikalitasnya. Lagu yang dipilihnya pun sangat mencerminkan curahan hatinya yang selama ini dikelilingi haters.

Nyatanya, single itu memiliki arti lebih dari sekedar lagu. Terlepas dari isinya yang menampar para haters, lagu ini membuat publik bertanya-tanya tentang apa yang sesungguhnya ingin dicari Awkarin lewat semua kontroversi ini.

Aksi Awkarin di videoklip BAD (Source: YouTube)

Pasalnya, sebelumnya Awkarin sempat mengungkapkan bahwa dirinya tidak memiliki niat untuk menjadi artis. Walau tawaran main film datang kepadanya, dia takkan menerima karena dia sudah nyaman dengan apa yang dilakukannya sekarang.

"Aku ga suka dikontrak, lebih suka kerja sendiri karena kalau dikontrak hidup aku ga bebas dan diatur-atur. Mending seperti sekarang, menghasilkan uang tapi bisa bebas melakukan apapun," ungkap Awkarin dalam video yang diunggah lewat YouTube bulan Agustus lalu.

Karin Novilda alias Awkarin sendiri saat ini memang lekat dengan image bad girl karena video-videonya yang penuh dengan ucapan kasar. Selain itu, sebelum berpisah dengan Gaga Muhammad, dia juga sering mengunggah foto dan video vulgar di media sosial.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading