Sukses

Entertainment

Hidung Terkesan Mancung, Widi Vierratale Tanam Benang

Fimela.com, Jakarta Kesan berbeda terlihat dari bagian hidung vokalis Vierratale, Widi. Hidungnya terlihat lebih mancung dari sebelumnya. Namun, ia menampik ketika disebut telah melakukan operasi plastik untuk mendapatkan bentuk hidung seperti sekarang.

"Aku tanam benang dan filler, bukan operasi plastik. Yang aku butuhin ini, jembatan tulang ini loh. Selesai ngerjain si tulang, ngerjain si cuping biar lebih ramping," kata Widi di bilangan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (16/9).

Hingga kini, penyanyi kelahiran Mei, 1990 itu belum memiliki target untuk melepas masa lajangnya. Ia lebih memasrahkan urusan jodoh dengan Yang Maha Kuasa. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Ia mengatakan jika informasi tentang tanam benang tersebut didapatkan dari teman satu bandnya di Vierratale. Menurutnya, temannya tersebut pernah melakukan hal yang sama dengan tujuan berbeda.

"Karena aku disuruh sama drummer aku, drummer Vierratale. Dia pernah tanam benang, karena dia ada jendolannya jadi biar lurus biar teges kan, dia tanam benang. Selesai dia tanam benang, dia tawarin aku untuk tanam benang, supaya ada jembatan (tulang hidung)," lanjutnya.

Selama ini Widi merasa terganggu dengan bentuk hidung dan juga wajahnya yang menurutnya tidak simetris. Bahkan, Widi sering merasa tak pernah terlihat cantik karena bentuk hidung dan wajahnya tersebut.

widi vierratale

"Gue masih fokus sama hidung karena gue iba sama hidung gue sendiri ya, kasihan, gue prihatin loh. Mukaku itu enggak simetris banget, yang ini chubby, yang ini tirus, yang normal kiri, yang kanan tirus, jadi kelihatan miring," ujarnya.

"Makanya aku kalau ngomong miring kan, aku enggak tahu angle mana nih yang bagus, gue jelek nih. Gue kayak enggak pernah cantik itu. Makanya tanam benang, hasilnya puas, tapi kan harus dilihat lagi, masih ditanya cupingnya masih perlu atau enggak ini," tukas Widi.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading