Sukses

Entertainment

Geram Isu 'Tutup Mulut', Amy Qanita Siap Tuntut Penyebar Fitnah

Fimela.com, Jakarta Akun instagram maknyinyir mengunggah bukti transfer dari Ayu Ting Ting kepada Amy Qanita, ibunda Raffi Ahmad. Dalam bukti transfer tersebut terlihat bahwa Amy Qanita mendapatkan uang sebesar Rp5 juta dari pedangdut asal Depok, Jawa Barat. Disebut-sebut, transfer Ayu Ting Ting itu dilakukan per bulan kepada Amy Qanita.

Bukti transfer tersebut menjadi viral di medis sosial. Apalagi terkait nama Ayu Ting Ting yang tengah diisukan menjalin asmara dengan Raffi Ahmad. Postingan di akun instagram maknyinyir itu mendapatkan respons dari Amy Qanita melalui akun instagramnya, amy_r_qanita.

Bukti transfer yang diduga dari Ayu Ting Ting kepada Amy Qanita yang beredar luas di dunia maya. (Instagram @maknyinyir)

Dengan nada mengancam, Amy Qanita meminta akun tersebut untuk hati-hati dalam mengunggah apapun, apalagi bersinggungan dengan data rahasia seseorang seperti nomor rekening pribadi.

"Kalian hati-hati bicara masalah rekening orang, karena membuka rekening orang itu ada kode etik undang-undang perbankan yang bisa dituntut," tulis Amy Qanita dalam kolom komentar akun tersebut.

Lebih lanjut, ibunda Raffi Ahmad ini tak segan untuk melakukan langkah hukum kepada akun-akun yang sering menyebar kabar tak bertanggungjawab itu. Menurut Amy, dirinya sudah tak ingin main-main dalam hal ini.

Amy Qanita (Adrian Putra/bintang.com)

"Dan mulai saat ini dengan tegas saya tidak akan main-main, akan saya cari dan tuntut yang menyebarkan rekening fitnah ini," lanjut Amy Qanita dalam tulisannya.

Dalam kesempatan berbeda, baik Raffi Ahmad maupun Ayu Ting Ting juga tak mau berbicara banyak terkait transfer ke nomor rekening tersebut. Seperti Ayu Ting Ting yang menghindar ketika dikonfirmasi di Margo City, Depok, Jawa Barat, Jumat (16/9/2016).

"Bukti transfer apa sih?" ucap Ayu Ting Ting sambil berlalu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading