Sukses

Entertainment

'Kegagalan Cinta' Rhoma Irama versi Seventeen, Bagaimana Jadinya?

Fimela.com, Jakarta Sebagai Raja Dangdut, banyak sudah lagu yang dipopulerkan oleh Rhoma Irama. Kini, salah satunya tembangnya yang berjudul Kegagalan Cinta dinyanyikan oleh Seventeen yang notabene adalah band bergenre pop.

Single Kegagalan Cinta ini memang menjadi salah satu warna baru di album terbaru Seventeen, yang bertajuk Pantang Mundur. Saat berkunjung ke kantor redaksi Bintang.com, Ifan, sang vokalis mengungkapkan kisah tentang single uniknya tersebut.

Foto Seventeen launching album (Nurwahyunan/bintang.com)

Single Kegagalan Cinta ini sengaja direkam untuk keperluan sountrack film. Walau lagu yang dinyanyikan awalnya bergenre dangdut, namun Seventeen menyanyikannya dengan gaya pop yang menjadi ciri khas mereka.

"Kebetulan di album ini aku ada recycle lagu untuk keperluan soundtrack film, aku ada lagu Rhoma Irama Kegagalan Cinta. Itu juga dibuat pop," ungkapnya pada Rabu (14/9/2016).

Foto Seventeen launching album (Nurwahyunan/bintang.com)

Ifan sendiri mengungkapkan bahwa lagu ini memang sengaja dibuat pop, karena dia tidak mungkin menyanyikan lagu dangdut. Pasalnya, menyanyikan lagu dangdut tak segampang orang kira, dan dia mengakui bahwa itu bukan kapasitasnya.

"Untungnya lagunya bukan dangdut, tapi pop yang ada ornamen gendang dan suling. Emang dangdut banget sih. Tapi so far nyanyinya memang ngepop. Nyanyi dangdut enggak lah, bukan apa-apa, susah soalnya," lanjut Ifan Seventeen. "Kalau soal izin dengan Rhoma Irama udah diurusin sama label.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading