Fimela.com, Jakarta Aktor muda Ji Soo baru saja menjalani operasi atas penyakit yang diidapnya, osteomyelitis - infeksi dari jaringan tulang yang mencakup sumsum dan atau kortek tulang dapat berupa eksogen atau hemotogen- pada Selasa (13/9). Ji Soo sendiri saat ini tercatat masih terlibat kontrak dengan JTBC untuk drama Fantastic.
Kepada Soompi, staf produksi mengatakan, peran Ji Soo sebagai Kim Sang Wook tak akan digantikan dengan aktor lain. Mereka akan sabar menanti hingga Ji Soo pulih dan siap kembali syuting drama Fantastic.
Advertisement
BACA JUGA
"Kami harus mengawasi kondisi Ji Soo, tidak akan ada aktor pengganti. Kami akan mengumpulkan kebijaksanaan dalam melanjutkan drama tanpa perubahan yang terlalu ekstrem dan akan menunggu hingga Ji Soo pulih dan dapat syuting kembali," ungkapnya kepada Soompi.
Lantaran tak akan menggantikan Ji Soo dengan aktor lain, maka pihak JTBC pun memilih untuk merombak naskah skenarionya. "Kami pasti akan merevisi skenario dengan berjalannya waktu, jadi tidak ada pengganti," lanjutnya.
Pihak agensi dari Ji Soo, Prain TPC mengatakan pada Soompi, sakit yang dialami Ji Soo terjadi secara mendadak. Aktor berusia 23 tahun tersebut mulanya hanya mengeluhkan sakit di bagian kakinya, namun saat dibawa ke rumah sakit, dokter menyarankan Ji Soo untuk segera melakukan operasi.
Drama Fantastic yang dibintangi Ji Soo sendiri kini masih berjumlah empat episode sejak tayang perdana 2 September 2016 lalu. Drama yang juga dibintangi oleh Kim Hyun Joo ini tayang setiap hari Jumat dan Sabtu malam di JTBC.