Sukses

Entertainment

Bukan Gading Marten, Sejak Kemarin Gisel Mesra dengan Ernest

Fimela.com, Jakarta Gisel bermesraan dengan Ernest Prakasa. Sebagai suami Gading mengetahuinya namun tetap santai lantaran semua itu dilakukan untuk akting di film Cek Toko Sebelah. Selasa (13/9/2016) syuting film produksi Starvision Plus ini dimulai.

Sebagai pasangan kekasih di dalam film, maka Gisel dituntut untuk mesra denagn Ernest. Hal itu sudah dibocorkan dalam Gisel melalui foto-foto reading yang diunggah dama instagram pribadinya. Gading sempat memberikan komentar tentang kemesraan istrinya dengan lelaki lain tersebut.

 

Bagi Gading, terjunnya Gisel ke dunia akting bukan secara tiba-tiba. Gisel, kata anak Roy Marten ini meminta izin dan saran serta dukungan darinya sebelum akhirnya memutuskan menerima tawaran Ernest bermain di film tersebut.

"Dia sih curhat ke saya, dia nanya gimana nih baru sekali kan main film. Readingnya banyak banget. Ya saya sih kasih masukan, kamu harus bisa, harus total," kata Gading Marten ditemui Bintang.com di kawasan Cikini, Jakarta Pusat baru-baru ini.

Meski dikenal sebagai penyanyi jebolan ajang pencarian bakat, Gading menjelaskan kepada sang istri, bahwa dunia entertaint mesti bisa dikuasai semua. "Dia kan berangkat dari dunia tarik suara, nyanyi. Sekarang dia mencoba film, saya emang kasig tau ke Gisel kamu tuh harus bisa keluar dari comfort zone," terangnya menambahkan.

Di dalam film Cek Toko Sebelah, Ernest Prakasa sebagai pemeran utama menggaet Gisel yang berperan sebagai Natalie, kekasih dari Erwin yang diperankan Ernest. Melalui twitter, Ernest membagikan hari pertama syuting film tersebut.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading