Sukses

Entertainment

Gatot Brajamusti Gunakan Senjata Api untuk Menembak di Padepokan?

Fimela.com, Jakarta Pihak kepolisian dari Resmob Polda Metro Jaya baru saja melakukan pemeriksaan terhadap Elma Theana sebagai saksi terkait kepemilikan senjata api oleh Gatot Brajamusti. Pemeriksaan Elma sendiri terkait dengan pengakuan Gatot yang mengatakan senjata api yang dimilikinya merupakan properti keperluan syuting film Azrax yang juga dimainkan oleh Elma Theana.

"Mengenai dugaan kepemilikan senpi ilegal, di mana salah satu senpi diketahui ET.‎ Tapi pas ditanyakan apakah ditampilkan di film Azrax, dia tidak menjawab karena tidak ikut di adegan tersebut," ungkap Kompol Teuku Arsya Kadafi, Kanit 4 Resmob Polda Metro Jaya, Kamis (8/9/2016).

Gatot Brajamusti (Nuwahyunan/Bintang.com)

Merasa belum cukup, pihak kepolisian lantas memanggil saksi lain yang juga pernah dilihatkan senjata api tersebut. Dan, fakta baru pun terungkap. Gatot diketahui sempat mempergunakan senjata api tersebut untuk latihan menembak.

"Lalu kami hadirkan saksi lain, dan katanya pernah ditunjukkan padanya. Dilakukan kegiatan menembak di Jawa Barat, senjata yang jenis wolter kaliber 22," jelas Arsya.

Gatot Brajamusti (via YouTube)

Namun sayang, Kompol Teuku Arsya Kadafi enggan mengungkap identitas saksi lain yang turut diperiksa bersamaan dengan Elma Theana. Dirinya hanya menuturkan, saksi tersebut merupakan salah satu orang yang cukup dekat dengan Gatot Brajamusti.

"Yang bersangkutan punya hubungan cukup dekat dengan Gatot," ujarnya.

Seperti yang diketahui, pasca ditangkap lantaran kasus narkotika di Mataram, pihak kepolisian lantas menggeledah kediaman Gatot Brajamusti di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan. Dalam penggeledahan tersebut, polisi menemukan dua pucuk senjata api ilegal jenis Walter dan Glock serta ribuan amunisi dari berbagai ukuran.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading