Fimela.com, Jakarta Akhir pekan ini, Krisdayanti dan Raul Lemos akan menggelar pesta ulangtahun Amora, yang ke-5 tahun. Sayanganya, Krisdayanti enggan memberitahu lokasi perayaan itu digelar, mengingat pesta ini hanya akan dihadiri kerabat dan teman dekat,
"Kita nggak bisa sampaikan, cuma di Jakarta. Amora undang teman-teman sekolahnya, teman main, teman suami saya. Rata-rata gitu. Namanya teman ada yang punya anak dan nggak," kata Krisdayanti, di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.
Advertisement
BACA JUGA
Segala persiapan pun sudah dilakukan Krisdayanti untuk pesta Amora. Salah satunya mengusung konsep Hello Kitty, yang menjadi permintaan sang anak. Menurut Krisdayanti, rencananya Amora juga akan bernyanyi di pesta tersebut.
"Hari sabtu pestanya, semua sudah dipersiapkan. Permintaan khusus Amora ingin pestanya Hello Kitty. Anaknya juga sudah fitting, fitting dressnya, sudah persiapan mau nyanyi. Amora kan ekspresif," jelas Krisdayanti.
Soal busana, rencananya Krisdayanti akan tampil senada dengan Amora dan ibunya. Semua itupun sudah dipersiapkan matang menjelang pesta ulang tahun Amora. "Ada desainer khusus, nanti dimecingin sama kakaknya, saya dan omanya. Jadi semuanya senada," ucap Krisdayanti.