Sukses

Entertainment

Agresif, Aurelie Moeremans Cium Adipati Dolken

Fimela.com, Jakarta Beradu peran dengan Adipati Dolken di film Catatan Dodol Calon Dokter (Cado Cado Movie), Aurelie Moeremans punya adegan paling berkesan. Yakni saat dirinya mencium Adipati. Diakui Aurelie, adegan tersebut dilakukannya bersama Adipati lebih dari sekali.

"Ada beberapa shoot, itu di take berapa kalinya. Tapi untungnya nggak retake-retake buat adegan itu (ciuman)," ucap Aurelie Moeremans ditemui di peluncuran film Catatan Dodol Calon Dokter di Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Jakarta Selatan, Rabu (7/9/2016).

Adipati Dolken (Andy Masela/bintang.com)

Di film karya sutradara Ifa Isfansyah ini, kekasih penyanyi Marcello Tahitoe (Ello) tersebut berperan sebagai gadis bernama Vena Paramita. Ia jatuh cinta dengan Ferdiriva Hamzah (Adipati Dolken), yang tengah koas di sebuah rumah sakit tempat Vena praktik.

"Ceritanya sih aku memang berkarakter agresif gitu. Jadi sebagai Vena, aku suka sama Ferdiriva (Adipati). Ini jadi karakter yang bener-bener bertolak belakang sama kehidupan aku," ucapnya.

Aurelie Moeremans (Andy Masela/bintang.com)

Merasa tertantang dengan karakter agresif yang dipercayakan sang sutradara padanya, bintang film Badoet ini tak ingin mengecewakan. Termasuk ketika beradegan berciuman, ia harus menjalani dengan profesional. "Harus profesional lah, tapi dibilang susah dan sulit buat di film ya jalanin aja, proporsional aja deh," tukasnya.

Selain Aurelie Moeremans dan Adipati Dolken, film yang diproduksi kerjasama Radikal Films dan CJ Entertainment asal Korea ini dibintangi Tika Bravani, Adi Kurdi, Ali Mensan, Rizky Mocil dan Albert Halim. Rencananya, Cado-cado Movie akan tayang pada 27 Oktober 2016 di Indonesia serta dipertontonkan Festival Film Internasional Tokyo 2016 (TIFF).

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading