Fimela.com, Jakarta Setelah lulus SMA, Regina Rengganis memutuskan untuk fokus meniti kariernya di bidang akting. Sebab itu dia rela menunda melanjutkan pendidikannya ke jenjang perguruan tinggi. Lagipula, Regina juga masih ingin memikirkan wacana untuk kuliah di luar negeri.
"Aku break dulu, mau berkarier dulu. Ada wacana sih mau ke luar negeri kuliahnya. Kalau enggak dapat, kuliah di Bandung atau Jakarta," ujar Regina Rengganis, di Albero Cafe, kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Senin (5/9/2016).
Advertisement
BACA JUGA
Sementara ini, Regina merasa nyaman bermain untuk film layar lebar. Meski sudah cukup banyak judul FTV yang telah dibintanginya, di mana Regina kerap memerankan karakter antagonis. Beberapa tawaran sinetron pun sudah datang ke Regina.
"Jujur, aku nyaman main film karena merasa ada tantangannya. Beda kalau main FTV. Selama main FTV sudah ada 15 judul, tapi aku merasa gimana gitu saat berakting. Lagian aku selalu jadi pemeran antagonis di FTV. Sinetron belum, tapi nanti ada. Comming soon," paparnya.
Regina sendiri tak mengetahui alasan selalu mendapat peran antagonis. Dia menduga, hal itu dikarenakan dandanan dan tampilannya yang dinilai mendukung karakter itu. "Aku kan orang Medan, kayaknya penampilan aku kayak jutek atau judes. Jadi dapat peran antagonis terus deh," pungkas Regina Rengganis.