Sukses

Entertainment

Lady Gaga Pastikan Tampil di A Star is Born Bareng Bradley Cooper

Fimela.com, Jakarta Beberapa waktu lalu diberitakan kalau Bradley Cooper dan Lady Gaga menghabiskan akhir pekan bersama dengan di sebuah restoran di Santa Monica, California. Pertemuan keduanya ini bukan untuk merajut jalinan asmara, melainkan untuk sebuah proyek terbaru mereka.

Bradley berniat untuk melibatkan pelantun Poker Face itu ke dalam film yang menjadi debutnya sebagai sutradara bertajuk A Star is Born. Film remake ini sebelumnya ditawarkan kepada Beyonce Knowles untuk menjadi pemeran utama wanita.

Lady Gaga raih piala di Golden Globes 2016. (AFP/Bintang.com)

Sayangnya, Beyonce memilih untuk hengkang dalam film produksi Warner Bros ini lantaran ketidaksesuaian royalti. dan memasang harga yang terlampau mahal. Hal itu membuka jalan bagi Lady Gaga untuk menggantikan Beyonce. Artis eksentrik ini sepertinya semakin mantap berkiprah di dunia akting. usai meraih penghargaan Golden Globes 2016 u

Kabar terbaru dari Daily Mail menyebutkan kalau Lady Gaga memang sudah dipastikan akan tampil di film tersebut sebagai salah satu pemeran utama. Ini akan menjadi debut Lady Gaga sebagai pemeran utama dalam sebuah film. Hal itu juga dikonfirmasi melalui akun twitter Gaga beberapa waktu lalu. Ia menuliskan sangat senang dan antusias akan bermain bersama sekaligus disutradarai Bradley Cooper.

Tak lama setelah kepastian tersebut, Cooper dan Gaga terlihat kembali berjalan bersama, kali ini di Malibu, California. Selain itu, Gaga kabarnya juga akan menyumbang suaranya untuk mengisi soundtrack-nya yang diproduseri oleh Billy Gerber, Jon Peter, Cooper, Todd Phillips dan Basil Iwanyk. 

Meski menunjukan keseriusan, baik Bradley maupun Irina belum memberi pernyataan resmi mengenai hubungan mereka apakah akan sampai jenjang pernikahan atau tidak. (Bintang/EPA)

Film ini akan menceritakan seorang bintang film bermasalah yang membantu mengorbitkan artis muda. Film A Star is Born sendiri sudah diproduksi dalam tiga versi. Versi pertama rilis pada 1937 silam. Lalu remake kedua pada 1954 dengan pemain utama Judy Garland dan terakhir oleh Barbra Streisand pada 1976 lalu.

Dengan budget 40 juta USD, Bradley Cooper bakal membuktikan bakatnya di bidang penyutradaraan lewat film A Star is Born. Sejauh ini, pihak Warner Bros masih belum memberikan slot jadwal rilis untuk film bergenre drama musikal yang juga akan dibintangi oleh Lady Gaga tersebut. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading