Sukses

Entertainment

Rilis Teaser, Jadwal Rilis Comeback A Pink Terungkap

Fimela.com, Jakarta Bulan September sepertinya dipenuhi dengan jadwal comeback para musisi Kpop. Setelah 2PM dan Infinite yang mengumumkan jadwal comeback pada bulan ini, kini giliran A Pink yang mempublikasikan teaser mereka.

Dilansir dari Soompi, teaser yang dirilis Plan A Entertainment ini adalah yang pertama. Dalam image yang dibuat dalam mode hitam putih tersebut, tertulis bahwa album ketiga mereka akan dirilis pada 26 September 2016.

A Pink (Bintang Pictures)

Selain memberikan pengumumkan lewat teaser, agensi juga memberikan pengumuman resmi. Untuk menyambut album ketiga ini, A Pink dijadwalkan juga akan menggelar fans meeting.

"Kami memberikan konfirmasi bahwa A Pink akan comeback di Korea pada tanggal 26 ini. A Pink juga akan melakukan fans meeting terkait album ketiga ini," demikian bunyi pernyataan pihak Agensi.

A Pink (via media.iyaa.com)

Selanjutnya, pihak Plan A Entertainment juga mengungkapkan bahwa rencana comeback ini telah dipikirkan sejak setahun terakhir. Kini, mereka gembira karena rencana itu akhirnya terlaksana.

A Pink sendiri terakhir merilis album Korea pada Juli 2015 lalu, dengan judul Pink Memory. Sebelumnya, mereka merilis debut album bertajuk Une Annee pada tahun 2012.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

    What's On Fimela
    Loading