Sukses

Entertainment

Ayu Azhari: Akting Itu Sesuatu yang Luxury

Fimela.com, Jakarta Aktris senior, Ayu Azhari sempat menjadi pemain film yang menghasilkan banyak karya sejak awal kemunculannya di pertengahan tahun 1980-an. Kini, kakak kandung Sarah Azhari dan Rahma Azhari tersebut mengaku rindu akan momen-momennya keterlibatannya dalam sebuah produksi film.

Ayu Azhari yang terakhir bermain film Strawberry Surprise pada 2014 lalu mengaku rindu untuk berakting didepan kamera. Meski begitu, saat ini dirinya mengaku lebih selektif untuk memilih peran agar film yang dimainkannya bisa lebih berkesan.

Ayu Azhari (Galih W. Satria/bintang.com)

Ayu menambahkan, sebelum kembali memutuskan untuk berakting baik di sinetron maupun di film, dirinya harus terlebih dahulu menyeleksi peran yang akan dimainkan, yang pertama tentunya yang membuat dirinya nyaman dalam berperan.

Kesan pilih-pilih peran yang diungkapkan Ayu Azhari bukannya tanpa alasan. Dirinya mengaku dunia akting yang sudah digelutinya lebih dari tiga dekade merupakan sesuatu yang sangat berharga. Sebagai seorang aktris, dirinya pun menganggap profesinya di dunia seni peran memiliki tanggung jawab yang besar bagi masyarakat luas.

Marshanda dalam sinetron Bidadari. Foto: Liputan6.com

"Akting itu buat aku sesuatu yang luxury, jadi aku enggak mau sembarangan pilih peran,” ucap Ayu Azhari saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu. “Karena itu profesi yang sangat aku respect. Seperti sebuah tanggung jawab, jadi ada seninya dalam berperan. Bukan cuma sekedar akting," pungkas Ayu. 

Selain bermain film, Ayu yang pernah meraih Piala Citra di ajang FFI 1990 ini juga tampil di sejumlah sinetron. Sejumlah sinetron yang pernah dibintangi oleh Ayu Azhari diantaranya adalah Istri Pilihan, Bidadari, Tersanjung dan Putri Duyung.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading