Sukses

Entertainment

Usai ‘I Love Catman’ Sehun EXO Siap Main Film Lagi

Fimela.com, Jakarta Sehun EXO akan menandai debutnya di dunia film dengan membintangi film bertajuk I Love Catman. Sebagai member termuda EXO, Sehun, tak mau kalah dengan rekan segrupnya yang juga merambah dunia film.

Proses syuting film Tiongkok tersebut kabarnya baru saja rampung. Sehun baru saja menyelesaikan syuting film pertamanya tersebut pada Mei lalu. Berakhirnya proses syuting tepat sebelum EXO merilis album ketiga mereka, ‘EX'ACT’. Kali ini, penyanyi berusia 22 tahun itu sudah siap membintangi film lainnya.

Sehun EXO di lokasi syuting film I Love Catman. foto: wowkeren

Kali ini, penyanyi berusia 22 tahun itu sudah siap membintangi film lainnya. Menurut berita dari Movie News Guide, Sehun dikonfirmasi membintangi film produksi Korea-Tiongkok bertajuk ‘Dear Archimedes’. Setelah dipastikan siapa yang akan menjadi aktris utamanya, syuting film ini akan segera dilakukan di Seoul.

Di film Dear Archimedes, Sehun akan berperan sebagai Yan Su, seorang ilmuwan yang terluka dan bersembunyi di pegunungan. Ia lalu bertemu Zhen Ai dan keduanya menemukan kesamaan dan saling jatuh cinta. Dear Archimedes diadaptasi dari sebuah novel berjudul sama. Kata Archimedes dalam judul film ini sendiri diambil dari nama ilmuwan Matematika, Fisika dan filsuf legendaris asal Yunani, Archimedes.

Sehun EXO di film 'I Love Catman'. foto: smitten-indonesia.com

Sementara itu, I Love Catman menceritakan tentang karakter yang diperankan Sehun yang berubah menjadi kucing di malam hari. Film ini juga akan menceritakan kisah percintaan Sehun dengan seorang gadis (Wu Qian).

Film yang disutradarai oleh Park Heegon yang dikenal lewat film Perfect Game itu rencananya akan dirilis pada 2017 mendatang. Di film I Love Catman ini, Sehun EXO akan beradu akting dengan aktris China Wu Qian.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading