Sukses

Entertainment

Otot Perut Kebal, Alasan Revalina S Temat Olahraga

Fimela.com, Jakarta Usai melahirkan buah hati pertamanya, hal yang paling prioritas dilakukan oleh Revalina S Temat adalah olahraga. Reva mengaku, semenjak kehamilan ia tak pernah olahraga. Padahal sebelumnya pemeran film Perempuan Berkalung Sorban itu sangat rajin melakukan olah tubuh.

"Sebenernya aku tipe yang suka olahraga. Dulu sebelum nikah aku suka nge-gym. Karena aku hamil jadi enggak olah raga sama sekali. Sekarang mulai lagi olah raga," ujar Revalina S Temat di bilangan Bekasi, Jawa Barat (6/8/2016) malam.

Awal Januari tahun ini, artis Revalina mengunggah foto kehamilannya bersama suaminya, Rendy Aditya.

Sudah menjadi hal yang wajar ketika wanita yang setelah melahirkan bertambah massa tubuhnya, begitu pun dengan Revalina. Karenanya, ketika memilih untuk tidak melakukan perawatan instan, maka olahraga adalah hal yang wajib dilakukan.

Apalagi ketika melahirkan, mantan kekasih Ringgo Agus Rahman ini dengan operasi caesar. Ia mengatakan sampai sekarang otot di perutnya belum sepenuhnya berfungsi bagus.

"Sekarang mau enggak mau buat dapetin badan bagus lagi, bahkan lebih bagus ya aku harus olahraga. Apalagi kan aku lahirinnya caesar. Jadi otot perutku tuh kayak masih ada yang kebal. Nah itu harus dilatih lagi," imbuhnya.

Selalu ada saat pertama bagi setiap orang untuk melakukan sesuatu. Begitu pula dengan Revalina yang sering diserang rasa malas ketika akan memulai berolahraga.  

Revalina S. Temat bersama suami, Rendy Aditya dan putra, Rihga Sadiwasakti Rabbani.

"Itu pasti. Apalagi mulai pertama kali. 'Olahraga ga ya? Trial ga ya?', jadi banyak cari alasan biar ga olahraga. Tapi ah enggak deh, olahraga aja deh. Jadi ya emang bener-bener aku musti niat kuat. Kalau enggak ya males," tuturnya.

Sehat merupakan hal yang mahal. Reva pun menggunakannya sebagai modal untuk merawat buah hatinya. "Sehat tuh mahal. Jadi sebisa mungkin aku, apalagi sebagai ibu kan enggak ada istirahatnya ya. Bener-bener musti manfaatin waktu yang ada. Kapan harus istirahat kapan harus olahraga kapan harus ngurusin anak. Jadi dari aku harus bagi waktu," tukas Revalina S Temat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading