Sukses

Entertainment

Dewi Rezer: Marcellino Lefrandt Telaten Urus Anak

Fimela.com, Jakarta Dewi Rezer lapang dada atas keputusan pengadilan, bahwa hak asuh anak jatuh ke tangan Marcellino Lefrandt. Menurut Dewi, mantan suaminya itu telaten dalam mengurus anak. Apalagi dirinya masih memiliki kesempatan untuk menemui anak-anaknya.

"Marcell orangtua yang baik, keibuan, bisa mengurus anak-anak. Pokoknya dia telaten urus anak. Dulu Marcell kan nggak kerja, jadi lebih ke anak, lebih banyak Marcell yang pegang, wajar nggak harus ibunya. Saya lega saja sih," ujar Dewi Rezer, di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Kamis (4/8/2016).

Dewi Rezer saat di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. (Galih W. Satria/Bintang.com)

Sebenarnya sejak awal Dewi ingin menyerahkan hak asuh kepada Marcell. Hanya saja, sulitnya bertemu anak belakangan ini membuat Dewi bertarung mendapatkan haknya terhadap anak. Walau hasil akhirnya, hak asuh tetap jatuh ke Marcell.

"Sebenarnya saya mau kasih hak asuh ke dia. Tapi karena saya dilarang ketemu anak, makanya fight. Tapi ya sudah lah, toh tetap anak kita berdua juga kan," kata Dewi.

Dewi Rezer saat di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. (Galih W. Satria/Bintang.com)

Dewi berharap, putusan perceraian ini bisa berdampak positif bagi hubungannya dengan Marcellino Lefrandt. Setidaknya mereka masih tetap bisa bersahabat, demi kedua buah hatinya.

"Mudah-mudahan nggak ada permusuhan ya. Soalnya Marcellino Lefrandt agak-agak musuhin saya gitu. Supaya legowo dan dewasa, fokus sekarang ke anak-anak. Hubungan nikah memang berakhir, mudah-mudahan dia bisa dewasa, kalau urusan anak ya bareng-bareng saja," ucap Dewi Rezer.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading