Sukses

Entertainment

Maia Estianty dan Tiga Jagoan Menawan Hati

Fimela.com, Jakarta Sulit rasanya untuk menepis pesona ketiga buah hati dari Ahmad Dhani dan Maia Estianty. Adalah Al Ghazali, El Rumi dan Dul Jaelani yang kini beranjak dewasa dengan daya tarik mereka masing-masing.

Mewarisi bakat bermusik dari kedua orangtuanya, tiga bersaudara ini memilih terjun di dunia yang membesarkan nama Dhani dan Maia. Tak hanya itu, mereka juga tumbuh menjadi sosok anak muda keren yang menawan hati banyak fans.

Al, El, Dul adalah tiga jagoan yang kian melengkapi kehidupan sang bunda, Maia. Penuh rasa bangga, Maian mengunggah potret anak-anaknya di akun Instagram pribadi. 'My boy,' begitu ia menulis di kolom keterangan masing-masing foto.

Dul Jaelani (via Instagram @maiaestiantyreal)

Potret kehangatan anak dan bunda itu nyatanya menarik perhatian para netizen. Mereka menuliskan sederet komentar yang berisi harapan terbaik untuk Al, El dan Dul.

Bahkan tidak sedikit yang mengagumi sosok Al, El dan Dul. Tiga jagoan Maia ini sukses menarik perhatian netizen dengan daya tarik mereka masing-masing.

"Semoga jadi anak yang soleh yang kelak bisa menjaga bundanya," tulis akun di foto kertaella. "Yang ini paling lucu, pintar juga dan romantis," tulis akun eva_dmyanti di foto Dul. "El Rumi itu manis, Al ganteng, aku sih lebih suka El manis, kalau manis ga bosen diliatnya hehe. Apalagi tahi lalatnya pemanis bgt hehe," tulis akun r2shopp_slingbag50rb di foto El.

El Rumi dan Al Ghazali (via Instagram @maiaestiantyreal)

"Al paling mirip banget sama bunda @maiaestiantyreal jadi paling ganteng banget hehe," tulis akun lisna_mursyd di foto Al. "Ganteng banget bun dan cool banget," tambah akun arirahayuningrum.

Sederet komentar tersebut membuktikan bahwa pesona dari ketiga jagoan Maia Estianty memang menawan hati. Di antara Al Ghazali, El Rumi dan Dul Jaelani, mana yang menjadi favorit kamu?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading