Sukses

Entertainment

10 Artis yang Paling Sering Menjadi Korban Bullying

Fimela.com, Jakarta Media sosial jadi sarana baru yang digunakan netizen. Selain sebagai komunikasi, mereka juga dapat dengan mudah untuk melakukan protes bahkan menghujat seseorang, tak terkecuali para artis. Sebut saja beberapa di antaranya, Ahmad Dhanii, Mulan Jameela, Aurel Hermansyah, Marshanda, Bella Shofie, Nikita Mirzani, Syahrini, Ayu Ting Ting, Raffi Ahmad, dan Celine Evangelista.

Para netizen sering mem-bully mereka, baik dari pernyataan maupun penampilan artis. Apapun yang mereka lakukan, selalu saja jadi perhatian netizen. Mirisnya, komentar mereka sering menusuk para artis.

Ahmad Dhani di Polda Metro Jaya (Adrian Putra/bintang.com)

Ahmad Dhani terbilang yang cukup kuat dari serangan haters. Ia jadi bulan-bulanan dari netizen. Pernyataan Dhani sering menimbulkan reaksi dari netizen. Terlebih saat ia mengkritik kebijakan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama alias Ahok.

Mulan Jameela, misalnya, sempat dihujani komentar pedas saat foto hamilnya diunggah Rio Motret, beberapa waktu lalu. Begitu juga saat ia mengunggah foto saat menunaikan ibadah umrahnya. Stigma 'perebut' suami orang dari netizen seolah tak pernah lepas dari Mulan. Dhani bahkan sempat menyarankan Mulan agar tak menggunakan media sosial.

Penyanyi dan juga pemeran, Mulan Jameela kembali meramaikan musik Tanah Air. Istri pencipta lagu dan musisi Ahmad Dhani itu mengeluarkan singel berjudul 'Bintang Kecilku'. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Aurel Hermansyah pun termasuk artis yang sering mendapat serangan dari netizen. Mereka selalu saja nyinyir melihat penampilan Aurel. Tudingan mereka cukup keras terhadap putri Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu. Mulai dari operasi plastik, berwajah tua, hingga area pribdi Aurel dibilang hitam.

Aurel Hermansyah (Galih W. Satria/bintang.com)

Marshanda pun sering menerima komentar pedas dari netizen. Terlebih sejak ia melepas hijab dan bercerai dari Ben Kasyafani. Pacar Egi John itu tak jarang dituding stres.

Tidak hanya sukses dalam sinetron, Marshanda juga sukses dalam dunia tarik suara. Setelah lama menghilang mewarnai musik, Chaca kembali mengeluarkan single. Netizen mengaku merinding mendengarnya. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Tak jauh beda dengan Marshanda, Bella Shofie pun tak jarang menerima cemoohan dari netizen. Termasuk saat ia melangsungkan pernikahan dengan Suryono, beberapa waktu lalu. Begitu pun saat ia mengunggah beberapa fotonya saat sedang libur Lebaran di Bali beberapa waktu lalu.

Pada pertengahan Mei silam, Bella Shofie diprotes oleh netizen terkait profuk yang dijualnya. Saat itu, mantan kekasih Adjie Pangestu itu mengunggah video promosi di sebuah masjid. (Instagram/bellashofie05)

Nikita Mirzani pun menerima sering jadi bulan-bulanan netizen. Penampilan Nikita yang sering tergolong seksi, tak lepas dari komentar sinis netizen. Yang terbaru, saat ia melakukan aksi ganti baju di tengah jalan yang banyak orang.

Meski tak sekeras Nikita, Syahrini juga sering mendapat tudingan sering dinilai negatif. Misalnya, saat ia menggunakan helikopter dari Sukabumi ke Jakarta beberapa hari lalu. Artis kelahiran Bogor itu dinilai artis yang suka pamer dengan kemewahan yang dimilikinya.

Selain Syahrini, ada Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad. Ayu dan Raffi juga tak jarang menerima komentar sinis. Hal itu terjadi seiring kedekatan mereka dalam acara televisi. Baru ini mereka dikabarkan liburan bersama di Amsterdam. Banyak komentar tak sedap dialamatkan pada mereka dan cenderung sangat kasar. Khusus, Ayu bahkan memiliki haters tersendiri dengan menamakan diri 'Ayu Ting Ting haters'.

Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad (Instagram/@ayutingting92)

Belakangan nama Celine Evangelista juga jadi korban 'bullying' netizen. Celine sempat dituding sebagai 'perusak hubungan orang' alias PHO. Ia dituding sebagai orang ketiga atas putusnya hubungan Stefan William dengan Natasha Wilona. Bahkan, ia sempat juga dituding telah melakukan hubungan sesama jenis dengan Bacil.

 Eksklusif Celine Evangelista (Fotografer: Febio Hernanto, Make Up: Sarah Sadiqa, Stylist: Indah Wulansari, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)

Tentu saja komentar-komentar dari haters dapat membuat darah mereka 'mendidih'. Namun, di luar 'bullying' yang mereka terima, banyak juga yang memuji mereka. Tentu, Ahmad Dhani, Mulan Jameela, Aurel Hermansyah, Marshanda, Bella Shofie, Nikita Mirzani, Syahrini, Ayu Ting Ting, Raffi Ahmad, dan Celine Evangelista, sadar kian diserang, nama mereka makin eksis. Boleh jadi, itu salah satu ironi dari keberadaan haters saat ini. Makin sering di-'bully', nama mereka akan terus dikenal. Begitukah?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading