Fimela.com, Jakarta Film Koala Kumal produksi Starvision ini ternyata sudah berhasil menembus 1 juta penonton. Kabar ini diposting di akun twitter Raditya Dika, Kamis (14/7/2016) kemarin. “Terimakasih!’ tulis Dika singkat di bagian kepsyen foto postingannya. Jumlah ini terus bertambah mengingat libur sekolah masih ada hingga Minggu (17/7/2016).
Dika mengaku awalnya tak begitu optimistis akan menyangka angka satu juta penonton. "Nggak nyangka bisa tembus satu juta karena film Lebaran lainnya bagus-bagus. Dan juga jummlah banyak tahun ini. Total lima film ditayangkan bersama saat Lebaran," ujar Dika ditemui di kawasan Ampera, Jaksel, Sabtu (16/7/2016).
Terima kasih support dari semuanya untuk film KOALA KUMAL 🙏🏼🙏🏼 pic.twitter.com/30AYKvVOtZ
— Film KOALA KUMAL (@FilmKoalaKumal) July 16, 2016
Baca Juga
Koala Kumal harus bersaing dengan film Rudy Habibie, I Love You From 38000 Feet, Jilbab Traveler, dan Sabtu Bersama Bapak. Selama dua minggu bioskop Indonesia 'dikuasai' oleh film nasional. Tak ada film Hollywood yang ditambahkan sehingga penonton dimanjakan dengan film Indonesia.
Advertisement
"Saya tidak melihatnya sebagai persaingan utuh. Film Indonesia saling mendukung satu sama lain. Ini adalah kemenangan film Indonesia," imbut Dika.
Salah satu usaha yang dilakukan Raditya Dika untuk mendapat perhatian penonton adalah membuat promosi yang gencar dengan cara yang baru dan segar. "Saya yakin materi film yang bagus didukung dengan promosi yang bagus juga akan mendapatkan hati penonton. Kami melalukukan promosi dengan cara baru. Melalui vlog salah satunya," jelasnya.