Sukses

Entertainment

Main Film Sabtu Bersama Bapak, Sheila Dara Teringat Orangtua

Fimela.com, Jakarta Sheila Dara merasa puas dengan hasil akhir film Sabtu Bersama Bapak. Apalagi film ini sarat pesan moral tentang keluarga. Bahkan Sheila mengaku teringat orangtua saat menonton film yang dibintanginya itu. Setidaknya untuk bisa meluangkan banyak waktu dengan keluarga.

"Aku belum banyak nonton film Indonesia, tapi film ini komplit. Sejujur aku jadi ingat rumah, jadi ingat ayah sama bunda. Pesannya bagus banget," ujar Sheila Dara, di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Sheila Dara (Deki Prayoga/bintang.com)

Lebih lanjut, Sheila pun bercerita tentang perannya di film ini. Sheila didapuk memerankan karakter Ayu, wanita yang berhasil membuat Cakra (Deva Mahenra) jatuh cinta. Apalagi Ayu digambarkan sebagai sosok wanita yang taat beribadah dan bekerja.

"Kalau di novelnya Ayu ini digambarkan wanita idaman pria deh. Antara dunia dan akhirat sama. Mungkin itu yang membuat Cakra tertarik," tutur pemilik nama lengkap Sheila Dara Aisha ini. Dara yang dikabarkan dekat dengan Vidi Aldiano ini mengaku tak mengalami kesulitan selama proses syuting berlangsung.

Premiere film Sabtu Bersama Bapak (Deki Prayoga/bintang.com)

Sebab, peran Ayu tak jauh berbeda dengan kehidupannya sehari-hari. Hanya saja, Sheila merasa gugup mengingat film Sabtu Bersama Bapak, diadaptasi dari novel laris dengan judul yang sama.

"Mungkin lebih nervous karena didasari dari novel populer. Terakhir sudah 22 kali cetak, jadi sudah ada gambaran. Takutnya enggak sesuai sama gambaran mereka, terang Sheila. “Plot aku dan Cakra sangat komedi. Karena saya main dengan banyak komedian, jadi sulit mennahan ketawa. Jadi sebelum take sudah dipersiapkan," urai Sheila Dara tentang perannya di film Sabtu Bersama Bapak.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading