Fimela.com, Jakarta Zakat Fitrah ditunaikan di penghujung bulan Ramadan. Zakat fitrah ini adalah sebagai pembersih bagi mereka yang berpuasa. Soalnya menurut bintang film dan sinetron [Oki Setiana Dewi](Penumpang Singapore Airlines: Saya Baru Saja Lari dari Kematian "") yang juga aktif berdakwa, seseorang yang berpuasa terkadang khilaf. Mereka juga kerap melakukan perkataan dan perbuatan yang sia-sia. Dengan membayar zakat fitrah, perbuatan sia-sia itu bisa dibersihkan. Inilah tausiah singkat bintang film Ketika Cinta Bertasbih ini.
Zakat fitri atau fitrah adalah zakat yang wajib ditunaikan oleh setiap muslim setelah tidak lagi berpuasa dalam bulan Ramadan. Zakat fitrah ini hukumnya wajib bagi setiap muslim. Baik itu laki-laki, perempuan, orang dewasa, anak-anak. Pokoknya semuanya kena kewajiban untuk menunaikan zakat fitrah.
Tujuan mengeluarkan zakat fitrah adalah untuk membersihkan ibadah puasa. Soalnya orang yang berpuasa kadang tidak luput dari kesalahan seperti melakukan kesia-siaan dalam perkataan dan juga perbuatan. Zakat Fitrah ini juga bisa dijadikan sarana untuk menolong orang-orang yang miskin.
Advertisement
Baca Juga
Bagi anak-anak yang wajib mengeluarkan zakat fitrahnya adalah orang tuanya. Selain menanggung anak-anak pelayan di rumah juga menjadi kewajiban bagi majikan untuk membayarkan akat fitrahnya.
Jadi orang yang wajib membayar zakat fitrah itu adalah mereka yang memiliki kelebihan makanan diluar kebutuhannya. Berapa banyak kelebihan makanan yang dimaksud? Yaitu orang yang memiliki bahan makanan pokok sekitar 1 shaq atau kalau diukur dengan takaran sekarang sekitar 3 kg beras. Ini jumlah yang aman untuk berhati-hati. Jadi kalau Anda di ujung bulan Ramadanpunya harta lebih dari satu shaq untuk satu jiwa, sudah wajib berzakat fitrah.
Zakat Fitrah dibawarkan diakhir bulan Ramadan. Namun jumhur (sebagian besar) ulama membolehkan kita membayar zakat fitrah sebelum bulan Ramadan berakhir. Bisa dibayarkan sehari atau dua hari sebelum Idul Fitri berakhir. Kewajiban zakat fitrah ini tidak gugur meski waktu membayar sudah terlewati. Jadi kalau kita mampu namun lupa membayar zakat, itu menjadi utangdan harus dilunasi.
Kemudian siapa saja yang berhak menerima zakat fitrah ini? Seperti terbuat dalam Alquran surat At-Taubah ayat 60, orang yang berhak menerima zakat fitrah itu sama dengan mereka yang berhak menerima zakal maal (zakat harta). Jadi ada 8 golongan orang yang berhak menerima zakat; fakir, miskin, amil zakat, mualaf (orang yang baru masuk Islam), untuk memerdekakan budak, orang yang berhutang, fi sabilillah (orang yang berjuang di jalan Allah), dan musafir (orang dalam perjalanan). Tujannya agar di hari Raya Idul Fitri mereka bisa berlebaran, tidak berkeliling meminta-minta.
Semoga kita semua bisa menunaikan zakat fitrah ini dan tidak menunda-nunda pembayarannya. Kalau kita punya kelebihan bahan makanan pokok, kota sudah wajib membayar zakat.
Inilah tausiah singkat Oki Setiana Dewi tentang kewajiban zakat fitrah bagi umat Islam yang punya kelebihan bahan makanan pokok selama Idul Fitri. Mereka sudah terkena kewajiban membayar zakat fitrah.