Sukses

Entertainment

Mesra, Taylor Swift Gandeng Tangan Tom Hiddleston di Depan Umum

Fimela.com, Jakarta Kisah cinta Taylor Swift dan Tom Hiddleston memang menjadi pusat perhatian publik belakangan ini. Bagaimana tidak, pasangan ini tertangkap berciuman tak lama setelah Taylor dikabarkan putus tiba-tiba dengan Calvin Harris.

Sementara Calvin Harris sibuk mengungkap 'borok' Taylor Swift, musisi ini malah terlihat sangat menikmati kebersamaannya dengan Tom Hiddleston. Tak hanya berciuman, beberapa saat lalu keduanya juga asyik menikmati liburan bersama di Roma, Italia.

Taylor Swift dan Tom Hiddleston bergandengan tangan (via Twitter)

Seolah tak mau menutupi kemesraan, pasangan itu berjalan sembari bergandengan tangan. Keduanya mengelilingi Colloseum, salah satu bangunan bersejarah yang menjadi icon negara tersebut sembari mengobrol satu sama lain.

Taylor Swift tampak girly dengan dress warna kuning yang dipadukan dengan sepatu warna biru cerah. Sementara itu Tom tampak macho dengan penampilan semi-formalnya. Sepasang kacamata hitam menjadi pemanis penampilan mereka saat itu.

Taylor Swift dan Tom Hiddleston, [Instagram]

"Taylor and Tom out and about in Rome, Italy earlier today! (Taylor dan Tom jalan-jalan di Roma, Italia pagi ini!)," demikian bunyi caption admin akun @TSwiftPR  saat mengunggah foto Tom dan Taylor pada Senin (27/6/2016) waktu setempat.

Hubungan Tom Hiddleston dan Taylor Swift memang bisa dibilang cukup mengejutkan. Muncul kabar bahwa Taylor menduakan Calvin Harris, namun hingga saat ini belum ada komentar resmi dari pihak yang bersangkutan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading