Sukses

Entertainment

Tanpa Open House, Ini Tradisi Lebaran Raisa yang Bersahaja

Fimela.com, Jakarta Momen Idul Fitri memang dijadikan sebagai ajang untuk berkumpul bagi keluarga besar. Hal tersebut pula yang dirasakan solois Raisa. Sibuk dengan berbagai kegiatannya sebagai penyanyi yang jarang mempunyai waktu bersama keluarga, Raisa menjadikan momen Lebaran sebagai ajang melepas rindu dengan keluarga besarnya.

Meski memiliki orang tua yang asli dari Bandung, namun Raisa mengaku hampir seluruh keluarga besarnya sudah tinggal di Jakarta. Jadi, Raisa sudah tidak pernah merasakan nikmatnya mudik setiap Lebaran.

Eksklusif Raisa Andriana (Foto: Deki Prayoga, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)

"Orang tua aku orang Bandung, tapi semua keluarga udah di Jakarta. Terus nenekku yang di Bandung juga udah enggak ada. Jadi enggak mudik ke Bandung , di Jakarta aja," ucap Raisa saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Tidak seperti keluarga selebritas pada umumnya yang menggelar open house saat lebaran, Raisa menuturkan keluarga besarnya lebih mengedepankan kesederhanaan saat merayakan lebaran. Sebagai bentuk perayaan Idul Fitri, Raisa dan keluarga lebih mengendepankan keakraban antarkeluarga.

Raisa (Nurwahyunan/bintang.com)

"Yang sangat saya kangenin saat lebaran justru kesederhanaannya. Keluarga saya bukan tipe yang open house. Kemarin kita cuma pakai baju seragam dan itu dikasih sama sahabat saya, Dian Pelangi. Cuma biasanya enggak pernah gitu. Ya emang kesederhanaan itu yang menurut saya inti dari lebaran buat saya pribadi," pungkas Raisa.

Sama dengan masyarakat pada umumnya, wanita 26 tahun tersebut menjelaskan tradisi lebaran di keluarganya hanya sebatas menghabiskan waktu seharian penuh bersama orang tua. Kebersamaan dengan orang tuanya sudah di mulai saat sholat Idul Fitri hingga bersilaturahmi ke sanak saudara yang ada di Jakarta.

"Kita berempat ‎sholat Ied di dekat rumah. Terus nyampe rumah ‎kita baris salam-salaman, maaf-maafan gitu terus makan dulu sebentar di rumah, abis itu mulai ke rumah saudara, silaturahmi," papar Raisa.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading