Sukses

Entertainment

Hottest Update: Aa Gym Makin Membaik, Anton Yelchin Tutup Usia

Fimela.com, Jakarta Aa Gym memang banyak yang memperhatikan. Saat pengasuh Pondok Pesantren Darut Tauhid, Geger Kalong, Bandung, ini jatih sakit ribuan orang mendoakan. Kini keadaannya berangsur-angsur membaik. Berita ini paling banyak dibaca pembaca Bintang.com. Berita lain yang juga banyak dibaca adalah tentang perginya aktor muda berbakat Anton Yelchin. Selain itu kabar tumbangnya bintang film dan presenter Julia Perez juga masih banyak dimintai.

Saat sakit Aa Gym sempat memberikan pesan kepada santri dan jamaahnya. Pesan yang disampaikan Aa membuat merinding membacanya. Soalnya pesan yang sampaikan meski normatif terkesan seperti pesan terakhir sang ustaz. Inilah lima pesan yang disampaikan Aa Gym, "Pertama, jangan menunda  kewajiban.  Kedua, jangan menunda taubat. Yang ketiga, jangan sia-sia kan nikmat. Dan yang keempat, jauhi maksiat. Serta yang kelima, jika ingin khusnul khatimah, perbanyak khusnudzan (berbaik sangka) kepada Allah," begitu pesan yang disampaikan Aa dan beredar pesan berantai telepon pintar.

Anton Yelchin ditemukan seorang temannya terjepit di antara mobilnya dan kotak surat yang melekat di pagar. Mobil dalam keadaan netral, namun dengan kondisi mesin masih menyala. (Larry Busacca/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP)

Selain itu berita yang juga banyak dibaca adalah kabar duka meninggalnya aktor Anton Yelchin secara mendadak. Yang tragis, aktor asal Rusia ini meninggal karena terhimpit mobilnya sendiri. Yelchin meninggal pada Minggu pagi (19/6/2016) akibat kecelakaan, dimana Yelchin meninggal dalam kondisi terjepit mobilnya sendiri.

Yelchin ditemukan terjepit diantara mobil dan kotak surat dari bata yang melekat pada dinding gerbang. Saat ditemukan, mesin mobil tersebut  berada dalam keadaan menyala dan mobil berada dalam posisi netral. 

Anton Yelchin meninggal ditemukan meninggal dari kecelakaan yang terjadi di rumahnya, di Los Angeles. Yelchin ditemukan oleh teman yang sedang  mencarinya, karena sang aktor tak hadir dalam acara gladiresik. Yelchin  kemudian ditemukan dalam keadaan mengenaskan.

Prilly Latuconsina menyambangi Julia Perez yang sedang sakit. (Instagram/@juliaperrezz)

Masih dari kabar sakit, kali ini berita tentang sakitnya presenter, penyanyi dan pemain film Julia Perez.
Dukungan untuk kesembuhan Jupe tak hanya datang dari sejumlah artis, namun juga datang dari Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok.

"Terima kasih atas supportnya Pak Gubernur @basukibtp #jupecepetsembuh   #bunga #cancersurvivor #servikkanker...," tulis Jupe sebagai keterangan foto, Minggu (19/6/2016).

Itulah tiga berita yang banyak dibaca pembaca sejak siang hingga malam hari ini. Berita soal Aa Gym Sakit yang sudah mulai membaik. Lalu ada berita soal kematian Anton Yelchin dan berita tentang sakitnya bintang film dan presenter Julia Perez.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading