Sukses

Entertainment

Hottest Update: Maia Estianty dan Selebriti Buka Hijab

Fimela.com, Jakarta Maia Estianty benar-benar berusaha menunjukkan sikapnya sebagai ibu yang perhatian pada anaknya. Meski sibuk menyempatkan waktu untuk menghadiri pesta ultah anaknya El Jalaluddin Rumi. Saat pesta belum usai ia pun berpamitan karena hendak ke Eropa untuk keperluan bisnis. Berita ini termasuk yang paling banyak dibaca pembaca Bintang.com. Selain itu berita soal selebriti yang dulunya berhijab, karena beragam alasan mereka melepaskan hijabnya juga banyak dibaca. Soal Syamsul Hidayatullah kakak Saipul Jamil yang tertangkap tangan petugas KPK juga banyak dibaca pembaca.

Sebelum bertolak ke Eropa Maia Estianty menyempatkan diri menghadiri acara ultah El Jalaluddin Rumi. Ia mengabarkan kehadirannya di acara itu di laman Instagram pada  12 Juni 2016 lalu. "Pamit dulu ya, ke Eropa. Harus meninggalkan ingar-bingar ultah EL," kata Maia Estianty sebagai keterangan foto yang ia unggah di laman Instagramnya.

Berbagai alasan para selebriti merubah penampilannya. Beberapa selebriti melepas jilbab setelah bercerai. Ada juga yang kepepet masalah ekonomi. (dok. Bintang.com)

Berita selanjutnya yang menarik perhatian adalah soal 7 selebriti yang awalnya berhijab, sekarang membuka hijabnya. Mengapa mereka membuka hijabnya? Ini yang menarik perhatian pembaca. Ketujuh artis yang yang sudah berhijab lalu  membuka hijabnya adalah Tri Utami, Marshanda, Dewi Hughes, Tia Subiyakto, Vitalia Sesa, Jane Shalimar dan Septi Sanustika.

Alasan mereka membuka hijabnya bermacam-macam, ada yang  karena perceraian dengan suami seperti yang terjadi pada Tri Utami, dan ada juga karena alasan alasan untuk mencari nafkah seperti yang terjadi pada Septi Sanustika. "Aku kan harus mencari nafkah. Sementara suami masih di dalam tahanan.  Kalau tetap berhijab siapa yang mau memanggil,” kata Septi, istri Ahmad Fathona menjelaskan alasannya melepas hijab. 

Syamsul Hidayatullah tertangkap tangan petugas KPK. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Berita lain yang juga menarik perhatian pembaca adalah soal kakak Saipul Jamil, Syamsul Hidayatullah terjerat dalam operasi tertangkap tangan (OTT) petugas KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi). Belum diketahui apakah ada kaitannya antara penangkapan ini dengan kasus Saipul Jamil yang perkara dugaan pelecehan seksualnya disidangkan di Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Dalam persidangan itu Saipul Jamil di vonis oleh majelis hakim dengan 3 tahun penjara.

Nazarudin Lubis selaku pengacara Saipul mengaku mendapat informasi dari Kakak tertua Saipul, Sholeh Kawi yang mengabarkan adiknya, Syamsul Hidayatullah, ditangkap.  "Saya belum tahu pastinya. Saya hanya dapat kabar dari Sholeh jam satu bahwa Syamsul yang ditangkap, sudah itu saja. Selebihnya saya jarang, pokoknya saya materi hukumnya saja," kata Nazarudin Lubis, melalui  sambungan telepon, Rabu (15/6/2016).

Itulah tiga berita yang banyak diminati pembaca Bintang.com. Berita soal Maia Estianty yang menyempatkan waktu mengahdiri pesta ultah El Jalaluddin Rumi sebelum bertolak ke Eropa untuk keperluan bisnis. Lalu berita soal 7 selebriti yang mencopot hijabnya. Dan berita terhangat yang dibaca adalah soal tertangkapnya Syamsul Hidayatullah, kakak dan juga manajer Saipul Jami dalam operasi tangkap tangan KPK.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading