Fimela.com, Jakarta Azka Corbuzier baru saja merilis sebuah buku berjudul Story of My Life #azkacorbuzier. Seperti judul bukunya, di sini Azka cenderung blak-blakan tentang kehidupan dirinya. Dan juga soal sosok ayah dan ibunya, Deddy Corbuzier dan Kalina Oktarani.
Tak ada kata lain yang dilontarkan oleh Azka terkait ayah ibunya tersebut selain kata hebat. Ya, menurut anak ini, Deddy dan Kalina masih bisa menjalankan fungsinya sebagai orangtua meski sudah bercerai.
"Mereka sangat hebat sebagai orangtua. Saya sangat bahagia sampai saat ini," ujar Azka saat rilis buku Story Of My life #azkacorbuzier di Gramedia Matraman, Jakarta Timur, Jumat (10/6/2016).
Advertisement
Baca Juga
Banyak cerita yang dikuak oleh Azka tentang kedua orangtuanya. Dari kebiasaan dan sikap yang bagi seorang anak seusia Azka sangat menjengkelkan, sampai perilaku Deddy dan Kalina yang dianggapnya sebagai pahlawan.
"Saya enggak mau membuat dia tertekan. Saya selalu membebaskan dia. Yang dia suka saya dukung, yang enggak suka saya diamkan. Mendidik anak korban perceraian itu berbeda dengan anak-anak dari keluarga utuh," demikian Deddy.
"Saya sendiri enggak takut dibilang jelek atau orang menilai saya seperti apa. Kan saya lakukan itu untuk yang terbaik walaupun Azka kadang enggak suka, benci sama emaknya. Tapi pernah saya tanya Aska enggak suka ya, mom cerewet. Dia jawabannya justru enggak seperti yang saya kira. Intinya dia bilang jangan pernah berhenti marah atau nyuruh-nyuruh Azka. Karena Azka akan kehilangan itu. Kalau berenti Azka akan kangen," imbuh Kalina.
Semua ide pembuatan buku ini diakui berasal dari anak tunggal Deddy Corbuzier tersebut. Menurut bocah bernama lengkap Azkanio Nikola Corbuzier, satu hal yang ingin disampaikannya kepada khalayak adalah seorang anak korban perceraian harus memiliki mimpi yang sama seperti anak-anak lainnya.
"Azka seneng bisa rilis buku ini. Buat teman-teman lain, yang penting tahu main concept of the book, just think about tujuan dan ide dari buku yang ingin dibikin. Dan pesan paling penting adalah broken home is not mean broken dreams," tandas Azka Corbuzier yang didampingi sang ayah dan bundanya Deddy Corbuzier dan Kalina Oktarani.