Sukses

Entertainment

Julia Perez dan 3 Artis Lain Unggah Foto Muhammad Ali

Fimela.com, Jakarta Sebagai petinju legendaris, nama Muhammad Ali memang terkenal di dunia. Ia juga digemari di Indonesia. Kepergian lelaki kelahiran 17 Januari 1942 untuk selamanya itu membuat simpati sejumlah artis Indonesia, seperti Julia Perez, Dewi Sandra, Teuku Wisnu, dan Glenn Fredly. Mereka juga turut berduka dan mengunggah foto Muhammad Ali.

"#RIPALI Innalilahi wainna ilaihi rojiun," tulis Julia Perez sebagai keterangan foto.

Muhammad Ali sedang berdoa (Instagram/@juliaperrezz)

 

Dalam foto tersebut Ali sedang khusyuk berdoa. Ia mengangkat kedua tangannya. Ia mengenakan jas dan celana serta kaus kaki dengan warna biru tua.

Foto Ali yang sama juga diunggah Dewi Sandra. Di bawahnya terdapat tulisan Ali dalam berbahasa Inggris yang bermakna, "hidup ini tidak nyata . Aku menaklukkan dunia dan tak memberi saya kepuasan . Tuhan memberi saya sakit ini untuk mengingatkan saya bahwa saya tidak nomor satu..."

Muhammad Ali (Instagram/@dewisandara)

Selain Jupe dan Dewi, artis lain yang juga mengunggah foto Muhammad Ali adalah Teuku Wisnu. Foto tersebut sama dengan foto yang diunggah Jupe dan Dewi.

Muhammad Ali (Instagram/@glennfredly309)

"Inna lillahi Wa inna ilaihi roji'un. . Allahummaghfirlahu warhamhu wa'afihi wa'fuanhu..," tulis suami Shireen Sungkar itu.

Sementara itu, Glenn Fredly mengunggah foto yang berbeda. Ia mengunggah foto Muhammad Ali sedang berada di dalam air dalam posisi yang sedang siap untuk bertinju. Ia mengenakan celana pendek putih.

"Seperti air mencerminkan wajah, sehingga kehidupan seseorang mencerminkan hatinya ...Beristirahatlah dalam cinta Ali," tulis Glenn.

Muhammad Ali wafat pada usia 74 tahun. Ia akan dimakamkan pada Jumat, 10 Juni 2016 di cave Hill Cemetery di Louisville, Kentucky, Amerika Serikat, waktu setempat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading