Sukses

Entertainment

Abimana Aryastya Tak Sulit Jadi Visioner di Sabtu Bersama Bapak

Fimela.com, Jakarta Sebuah film layar lebar adaptasi dari novel laris karya Adhitya Mulya berjudul Sabtu Bersama Bapak siap ditayangkan pada Lebaran 2016 mendatang. Film garapan sutradara Monty Tiwa ini dibintangi aktor dan aktris seperti Abimana Aryasatya, Arifin Putra, Ira Wibowo, Deva Mahendra dan Acha Septriasa.

Abimana yang berperan sebagai Satya dikisahkan sebagai sosok pria sekaligus bapak yang sangat visioner. "Saya sebagai Satya, orang yang berusaha melupakan masa lalu, berusaha kabur dari masa lalu. Dan selalu berada di masa depan, dia perencana," jelas Arifin Putra saat launching trailer film Sabtu Bersama Bapak di CGV Blitz, Grand Indonesia, Selasa, (7/6/2016).

Abimana Aryasatya. (Adrian Putra/Bintang.com)

Mengangkat kisah yang inspiratif, Abi -begitu sapaan akrabnya- sama sekali tak mengalami kesulitan untuk peran Satya. Pasalnya, pria kelahiran Jakarta, 24 Oktober 1982 tersebut sangat percaya akan kinerja Monty Tiwa dan Aditya Mulya yang cukup berpengalaman di bidangnya.

"Saya tidak ada kesulitan sama sekali di film ini. Karena memang bekerja dengan orang-orang yang sudah paham jobdesk-nya masing-masing. Saya percayakan semua ke Mas Adit dan Monty Tiwa," lanjut Abi.

Arifin Putra (Adrian Putra/bintang.com)

Arifin menambahkan, film Sabtu Bersama Bapak sangat cocok dinikmati bersama sanak famili. Terlebih, film ini tayang bersamaan dengan momen libur Lebaran, tepatnya 5 Juli 2016 mendatang.

"Nonton saja nanti deh. Film ini (Sabtu Bersama Bapak) cocok untuk keluarga yang tayang pas Lebaran, pas banget ngumpul keluarga," kata Arifin Putra.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading