Sukses

Entertainment

Pakai Jilbab, Tyas Mirasih Kebanjiran Pujian dari Netizen

Fimela.com, Jakarta Mempunyai nama besar memang memiliki keuntungan tersendiri. Hal tersebut yang saat ini dialami oleh Tyas Mirasih. Pasalnya aktris cantik kelahiran 8 April 1987 ini kerap diendorse oleh berbagai macam produk. Salah satu cotohnya adalah saat ia diendorse untuk produk jilbab.

Pada postingan tersebut, Tyas Mirasih terlihat cantik dengan mengenakan jilbab berwarna ungu. Tak pelak postingan foto ini mendapatkan berbagai tanggapan dari para netizen. Sebagian besar netizen berpendapat jika Tyas terlihat lebih cantik saat mengenakan jilbab.

 

A photo posted by Tyas Mirasih (@tyasmirasih) on

"Cantik dirimu pake hijab," tulis akun errysunaryodewata. "Lebih cantik ini kak semoga cepat berhijab ea kak," ujar akun wendy_efdiarman95. "Omaygatttttttt cantik banget IDOLA KU," kata akun dinibrini7.

Selain itu, beberapa netizen berharap agar Tyas Mirasih dapat memakai jilbab seterusnya. "Lebih cantik klau dipakek tiap hari kak," tulis akun hanyyaya. "subhanallah sumpah kak cantik pake banget, semoga bisa dipake terus.. Amin," ujar aku megadinookta. "Berjilbabnya jangan pas jadi endors aja ya ka...," saran akun ray_situmara.

 

A photo posted by Tyas Mirasih (@tyasmirasih) on

Tidak hanya satu, Tyas Mirasih kembali mengunggah foto saat ia mengenakan jilbab. Pada postingan foto hitam putih ini, netizen kembali memuji kecantikan yang dimiliki oleh Tyas Mirasih. 

"subhanallah, mudah"an ka Tyas Mirasih bisa seterusnya berhijab..cantiik bgt," tulis akun ezhafranco_23. "Cantik banget kak kalau pake hijab," ujar akun ratidafebrina. "Subhanallah.. Cantik bgt," sambung akun kunthiarsih.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading