Fimela.com, Jakarta Yanti Yaseer terperanjat mengetahui ada berita soal anaknya Bripda Muthia yang anak jenderal. Memang ayah kandung Muthia, kata Yanti adalah anggota Polri juga, tapi bukan berpangkat jenderal seperti yang diberitakan. Karena itu ia merasa perlu untuk meluruskan pemberitaan soal Bribda Muthia yang dikatakan sebagai anak seorang polisi berpangkat jenderal.
"Saya kaget mengetahui ada berita dari salah sebuah media yang menulis kalau Muthia anak seorang jenderal. Ternyata wartawan yang bersangkutan berangkat dari Instagram yang ditulis Muthia," katanya kepada Bintang.com pada Jumat (27/5/2016).
Advertisement
Baca Juga
Nama sang pejabat dimaksud adalah Brigjen Pol. Siswandi, dia adalah Direktur Peran Serta Masyarakat Badan Narkotika Nasional (BNN). Pejabat yang murah senyum ini di lingkungan BNN amat populer. Juga di kalangan artis ibukota pun demikian. "Saat itu anak saya cuma mengucapkan selamat untuk Pak Siswadi. Sapaannya memang yang bisa membuat salah sangka. Wartawan menulis berdasarkan tulisan di IG milik Muthia kalau Pak Siswadi ayahnya Muthia. Artis-artis yang sering diundang BNN juga menyapa Pak Siswato dengan papa atau daddy. Jadi bukan hanya Muthia yang memberikan sapaan seperti itu," jelasnya.
Muthia, masih kata Yanti sama sekali tidak menulis Pak Siswandi adalah ayahnya atau papanya. "Beda kan kalau dia secara langsung bilang ini ayah saya atau papa saya. Jadi sama sekali dia tidak bilang kalau Pak Siswadi ayahnya, cuma bilang selamat ya pap," kata istri dari AKBP Yasirman ini.
Dengan penjelasan ini Yanti Yaseer berharap orang akan faham kalau anaknya Bripda Muthia sama sekali tidak mengaku-aku bapaknya seorang polisi berpangkat jenderal. "Mudah-mudahan orang menjadi faham dengan keterangan saya ini. Ini perlu saya kemukakan karena banyak orang yang menuding Muthia yang enggak-enggak. Seolah-olah mengaku bapaknya jenderal atau apa pun," jelas Yanti Yaseer yang selama ini banyak main sinetron dan juga FTV.