Sukses

Entertainment

Ayah Rina Gunawan Dikenal Sosok yang Senang Menolong

Fimela.com, Jakarta Tidak hanya Rina Gunawan sebagai anak, kabar duka atas meninggalnya H. TB Hibar Gunawan juga menjadi duka bagi saudara dan kerabat dekat keluarga besarnya. Salah satu yang menyampaikan duka adalah pesinetron Atalarik Syach yang tidak lain merupakan kakak ipar dari Rina Gunawan.

Kabar meninggalnya almarhum membuat dirinya dan sang istri terkejut. Pasalnya, meski mendapat kabar dari Teddy Syach bahwa sang mertua sedang dalam keadaan sakit. Namun Arik mengatakan sang adik kala itu tidak mengabarkan ada sesuatu yang parah terjadi pada almarhum.

Ayah Rina Gunawan meninggal dunia. (Rivan Yuristiawan/Bintang.com)

"Ya kami kaget aja. Kebetulan hari ini saya pulang shootingnya cepet, jadi bisa langsung dari Bogor ke sini. Dari pihak keluarga juga enggak dibesar-besarkan karena katanya cuman operasi kecil," kata Atalarik saat ditemui di rumah duka di Jalan Camar 22 nomor 14, Minggu, (22/5/2016).

"Dua minggu terakhir sempat dikasih tahu ada operasi kecil dan masuk rumah sakit. Seperti itu aja," sambung sang istri Tsania Marwa.

Sementara itu, terkait sosok H. TB Hibar Gunawan, Atalarik mengenang almarhum merupakan pribadi yang rama dan ringan tangan dalam hal membantu orang lain. "Sosok almarhum, ramah, santun sangat ringan tangan dalam artian, ringan tangan seperti saat ayah saya meninggal sangat berkesan buat kami. Orang tua yang sangat baik untuk keluarganya," jelas Atalarik.

Ayah Rina Gunawan meninggal dunia. (Rivan Yuristiawan/Bintang.com)

Maka dari itu, saat mendengar almarhum meninggal, Atalarik beserta istri memanjatkan doa agar arwah beliau mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT. "Kami sekeluarga, untuk teteh Rina sekeluarga semoga diberi ketabahan, keikhlasan agar bisa mengiring kepergian almarhum om Gunawan lebih ringan dan mendapat tempat sebaik-baiknya di sisi Allah. Dilapangkan segala sesuatunya. Dilancarkan dan dimudahkan," harapnya.

Almarhum TB Hibar Gunawan dikabarkan meninggal dalam keadaan bersujud saat menjalani ibadah Sholat Ashar dalam usia 65 tahun. Rencananya, ayah Rina Gunawan akan dikebumikan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Senin 23 Mei 2016 pagi hari.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading