Sukses

Entertainment

Apa Saja Obrolan Intim Inneke Koesherawati dan Marini Zumarnis?

Fimela.com, Jakarta Sudah lama Marini Zumarnis dan Inneke Koesherawati menjalin persahabatan. Ketika bersama, keduanya pun pasti terlibat perbincangan yang hangat mulai perihal kewanitaan, make up, sampai jerawat.

"Perbincangan intim biasa ya soal wanita, make up, baju, lipstick, danlain-lain," kata Inneke Koesherawati. "Terus juga soal jerawat," sambung Marini Zumarnis di Hotel Sari Pan Pacific, Jalan MH Thamrin, Kamis (19/5/2016).

Marini Zumarnis (Nurwahyunan/bintang.com)

"Dia pernah ada jerawat di dagu, terus kirim foto ke saya, nah, saya saranin buat kasih ini itu. Eh besoknya saya jerawatan di tempat yang sama hahahaha," kata Inneke.

Meski tak terlahir dari rahim yang sama, namun visi maupun misi Inneke dan Marini sepertinya sudah sejalan. Bahkan kesukaan mereka terhadap sesuatu pun kurang lebih sama. Ditambah postur serta muka yang diakui hampir mirip.

"Kita tuh udah kayak anak kembar, baju sama, muka hampir mirip, ukuran baju juga sama, cuma nomer sepatu aja yang beda ya," kata Inneke tertawa. "Dan suami yang beda. Kita enggak pernah ribut," lanjut Marini.

Marini Zumarnis (Nurwahyunan/bintang.com)

Namanya sudah bersahabat, ketika tak bertemu sehari saja, baik Marini Zumarnis maupun Inneke sama-sama merasa rindu. "Kadang kalau enggak ketemu suka kangen," ujar Marini. "Kalau sehari enggak ketemu udah kangen. Gue mau temenan sama lo, tapi enggak mau syuting bareng lo kalau sinetron. Enggak ah. Bisa abis nanti roll-nya. Sia-sia karena pasti ketawa terus kalau sama dia," tukas Inneke Koesherawati. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading