Sukses

Entertainment

Gara-gara Lagu 'Hair', Harris J Goyang Penuh Semangat

Fimela.com, Jakarta Sempat membuat heboh dengan single bertajuk Salam Alaikum, Harris J kembali sukses menarik perhatian. Pasalnya, ia baru saja mengunggah sebuah video yang menarik perhatian fansnya di akun Instagram.

Dalam video nampak dirinya tengah asyik bergoyang di mobil ketika mendengarkan lagu baru dari Little Mix bertajuk Hair. Ia tidak sendiri, melainkan bersama dengan dua rekannya.

Harris J (Nurwahyunan/Bintang.com)

Melakukan gerakan yang biasa ia terapkan, Harris terlihat penuh semangat. Meski ia telah menjalankan pekerjaan seharian, namun energinya masih terkumpul penuh untuk bergoyang.

Hal tersebut ia sampaikan melalui kolom keterangan video yang diunggah. Bahkan ia sendiri mempertanyakan dari mana energi yang ia dapatkan untuk bergoyang padahal telah bekerja seharian.

"Bagaimana kita mendapatkan banyak energi setelah bekerja selama seharian penuh @1ndonlyrenz sementara @shellysheiva kebalikannya," tulis Harris J di caption.

Harris J (Nurwahyunan/Bintang.com)

"Tooo much energy!! Haha," tulis akun rifa_rm. "Toooooooo much energy loll," tulis akun harrisjjsbae. "Haha andalan tarianya kya gitu wkwk. Tarian mabuk perjalanan di mobil," tulis akun marlindayanti.

Penasaran seperti apa aksi Harris J ketika asyik bergoyang gara-gara lagu Hair dari Little Mix? Yuk simak videonya berikut ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading