Sukses

Entertainment

Cerita Laudya Cynthia Bella Selama Jadi Guru di Atambua

Fimela.com, Jakarta Film Aisyah Biarkan Kami Bersaudara siap rilis pada 19 Mei 2016 mendatang. Dibintangi Laudya Cynthia Bella, film ini mengisahkan tentang seorang guru muda dari tanah Jawa yang ingin mengajar anak-anak di Atambua, Nusa Tenggara Timur.

"Alhamdulillah senang bangat bisa berada di sana (Atambua). Aku bisa dekat dengan anak-anak asli sana, seru banget," ucap Laudya Cynthia Bella ditemui Bintang.com saat screening film Aisyah di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (16/5/2016).

Laudya Cynthia Bella. (Adrian Putra/Bintang.com)

Selama syuting di Atambua, Bella merasakan banyak perbedaan, mulai dari cuaca yang ekstrem hingga akses air bersih yang sulit. "Keadaan di sana emang begitu, apa yang aku rasakan juga begitu, sama banget, dari cuaca yang panas dan susah air. Aku juga ngobrol dengan ibu-ibu di sana kalau ambil air bersih jauh, ke sungai ke kali," paparnya.

Sebelum menjalani syuting di Atambua, lanjut Bella menambahkan, ia mencoba terlebih dahulu untuk mengenal keadaan lokasi dan masyarakatnya. Hal ini dilakukan agar dapat dengan mudah menyampaikan pesan lewat peran Aisyah yang dilakoninya.

Laudya Cynthia Bella. (Adrian Putra/Bintang.com)

"Sebelum syuting aku datang dulu ke sana, lihat lokasi dan ketemu dengan warga di sana. Apa yang aku rasakan berada di sana itu yang aku keluarkan di tiap scene," jelas bintang film Surga yang Tak Dirindukan ini.

Tak sampai di situ, Laudya Cynthia Bella juga berkesempatan untuk mempelajari bahasa setempat. "Pengalaman aku syuting sama mereka pas reading sangat luar biasa. Aku belajar bahasa dan dialek untuk dialog Atambua. Jadi dialognya dibantu anak-anak di sana," kenang Bella. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading