Sukses

Entertainment

Gaya Pelukan Populer Leonardo DiCaprio-Kate Winslet di Titanic

Fimela.com, Jakarta Siapa yang tak tahu film Titanic? Sejak rilis pada 1997 silam, film arahan sutradara James Cameron ini sangat mencuri perhatian. Bukan cuma dari segi ceritanya saja, tapi juga dari setting dan akting para pemainnya seperti Leonardo DiCaprio dan Kate Winslet.

Meski diputar berulang-ulang, Titanic tak pernah membuat bosan penontonnya. Salah satu adegan fenomenal yang ada di film ini adalah saat Jack (diperankan Leonardo DiCaprio) memeluk tubuh Rose (Kate Winslet) dari belakang di haluan kapal.

Film Titanic. Foto: via aliexpress.com

Tatapan Jack pada Rose semakin menambah kesan romantis. Rupanya, gaya berpelukan seperti ini telah diadaptasi oleh banyak artis lainnya. Meski tak bersetting di kapal, namun para artis ini melakukannya untuk adegan-adegan romantis dalam sebuah film atau sinetron.

Sebut saja Shaheer Sheikh dan Erica Fernandes di serial Kuch Rang Pyar Ke Aise Bhi yang melakukan pose pelukan fenomenal seperti di film Titanic. Lalu dari negeri sendiri, ada Jessica Mila dan Kevin Julio dalam film Jones, Jomblo Ngenes.

Shaheer Sheikh dan Erica Fernandes di serial Kuch Rang Pyar Ke Aise Bhi. foto: indiatvtimess.wordpress.com

Tak cuma adegan pelukan ini saja, film Titanic juga menawarkan banyak adegan romantis lainnya. Rose yang dikisahkan sebagai golongan kaya harus jatuh cinta pada seniman miskin yang ditemuinya di kapal Titanic. Dalam waktu yang singkat, mereka memadu kasih hingga akhirnya harus menyerah pada maut. 

Film ini berhasil menyabet 11 piala Oscar, sekaligus menduduki posisi kedua daftar film terlaris sepanjang masa. Selain Leonardo DiCaprio dan Kate Winslet, Titanic juga turut dibintangi oleh Billy Zane, Kathy Bates, Frances Fisher, Gloria Stuart dan Bill Paxton.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading