Sukses

Entertainment

Soal My Love from the Star 2, Sutradara Berdalih Ada Salah Paham

Fimela.com, Jakarta Kabar bakal diproduksinya My Love from the Star Season 2 ternyata hanya isapan jempol belaka. Pasalnya, sang sutradara, Jang Tae Yoo berdalih bahwa dirinya tak pernah mengonfirmasi akan membuat kalanjutan dari drama yang dibintangi Kim Soo Hyun tersebut.

Menurutnya, pihak media Cina yang mewawancarainya saat itu telah salah paham.

"Banyak artikel yang menulis di laman mereka saat aku menghadiri persentasi produksi di Wuhan University di Cina. Aku pikir wartawan Cina telah salah paham menerjemahkan apa yang aku katakan," ucap Jang Tae Yoo diwartakan Soompi.

My Love from the Star. Foto: via picterest.info

"Apa yang aku katakan saat itu, 'Aku ingin membuat sekuel film, untuk saat ini aku belum punya rencana,' Sejauh ini kesalahpahaman telah terjadi," lanjutnya.

Meski begitu, Jang Tae Yoo sangat senang melihat besarnya antusias penggemar terhadap My Love from the Star Season 2. Jang Tae Yoo pun berharap, jika nantinya drama tersebut tak diproduksi, ia tetap dapat memproduksi drama-drama yang lebih baik lagi.

My Love from the Star. Foto: via pantip.com

"Aku terkejut melihat ketertarikan yang stabil pada drama ini dan aku hanya bisa bersyukur untuk itu. Aku akan bekerja keras menciptakan drama yang lebih baik," tukasnya.

Kabar terbaru dari Jang Tae Yoo ini tentu membuat kecewa banyak fans. Pasalnya, banyak yang telah mengharapkan kisah cinta antara manusia dan alien di drama ini dapat hidup lagi. Kepopuleran dari My Love from the Star sendiri sudah dilirik oleh banyak sineas dunia, salah satunya Amerika Serikat. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading