Fimela.com, Jakarta Sejak memutuskan untuk berhijab dan berpenampilan tertutup, aktris peran Laudya Cynthia Bella jauh lebih memikirkan hal-hal yang positif. Positif yang dimaksud dalam artian ia memilih untuk meninggalkan hal-hal yang menurutnya tidak bermanfaat baginya atau untuk orang lain.
"Dengan sudah berhijab, aku mikir sekarang nggak mungkin aku bisa ngeluangin waktu syuting untuk suatu kerjaan tapi nggak ada manfaatnya untuk aku atau orang lain. Sayang aja, buang-buang waktu, capek doang," ucap Bella ditemui kantor MD Pictures di kawasan Setia Budi, Jakarta Selatan, Kamis (7/4/2016).
Baca Juga
Adapun untuk film pun, kata Bella, ia kini jauh lebih selektif memilah film yang dianggapnya memiliki cerita bagus dan memiliki pesan moral yang baik untuk penonton. Berbeda dengan yang ia lakukan ketika masih belum berhijab, ia mengaku selalu menerima tawaran film tanpa melihat bagus dan baiknya film yang ia mainkan.
Advertisement
"Sekarang lebih mikir ini manfaatnya apa, ya. Coba lihat ceritanya, bagus, nggak. Kalau dulu kan lebih honor, hahaha. Kalau sekarang lebih fokus ke cerita," jelas Bella.
"Ya kalau sekarang aku nggak bisa kontrak sebelum baca full skenario. Kalau dulu, masih bisa cuma baca sinopsis, dealing harga, honor oke, deal. Kalau sekarang, skenario belum ada full, aku belum bisa syuting," sambungnya.
Laudya Cynthia Bella dengan penampilan berhijab mengaku tak sedikitpun mengurangi pekerjaan di dunia hiburan yang telah membesarkan namanya. Bahkan, ia sejak awal tidak takut jika harus ditinggalkan para penggemarnya ketika ia memutuskan berhijab.
"Aku yang jelas berubah begini bukan untuk fans atau siapa-siapa. Tidak ada yang menyuruh juga. Aku berubah begini karena, ya, memang untuk Allah. Mau mereka suka atau nggak, ini udah pilihan aku. Berhijab tidak sedikitpun mengurangi pekerjaan aku, bahkan Allah jauh melipatgandakan pekerjaanku," tegas Laudya Cynthia Bella.