Sukses

Entertainment

Dian Piesesha Akui Masih Tetap Bernyanyi di Luar Negeri

Fimela.com, Jakarta Lama tak terdengar, industri musik tanah air kembali diramaikan penyanyi lawas populer di era 80-an, Dian Piesesha. Menandai comebacknya, Dian meluncurkan album terbaru berisi 12 lagu. Hampir tak terdengar namanya di Indonesia, nyatanya Dian Piesesha banyak mengisi waktu bernyanyinya dengan manggung di luar negeri.

"Saya masih manggung di banyak daerah, termasuk Malaysia, Singapura. Menghibur warga Indonesia yang ada di sana," ungkap Dian Piesesha ditemui di peluncuran album barunya, "Aku Ingat Dirimu", di kantor Guvera Indonesia, Rabu (6/4/2016).

Meski sudah tak seaktif dulu kala namanya melambung di era 80-an, Dian Piesesha mengaku tetap mendapatkan job untuk bernyanyi. "Kalau job nyanyi memang tidak sesering dulu, bisa sebulan beberapa kali lah. Tawaran banyak, tapi memang saya yang batasi," ucapnya.

Dian Piesesha (Nurwahyunan/Bintang.com)

Wanita kelahiran Bandung ini baru saja meluncurkan album terbaru pasca 20 tahun vakum berkarya di industri musik Indonesia. Dian memperkenalkan album baru berjudul 'Aku Ingat Dirimu' yang ia dedikasikan untuk seluruh penggemarnya.

"Di album baru ini 'Aku Ingat Dirimu' memang menjadi tanda saya melahirkan karya lagi. Album ini ada 12 lagu, dua lagu baru dan 10 lagu lama," jelasnya.

Yang menarik dari album 'Aku Ingat Dirimu', Dian Piesesha meramu 10 lagu lawasnya dengan teknologi recording modern. Hal tersebut ia lakukan demi menyeimbangkan musik era 80-an dengan era saat ini. Menurutnya, musik yang ia bawa saat ini diharapkan bisa menembus masyarakat baik penggemar di eranya maupun anak muda.

Dian Piesesha (Nurwahyunan/Bintang.com)

JP Record selaku label juga menghadirkan nuansa baru. Dua versi musik yang diperkenalkan Dian Piesesha lewat album barunya akan dipasarkan dalam dua versi yakni digital dan fisik.

"Album ini dibuat sedemikian mewah dengan harga terjangkau dan akan dirilis fisik CD-nya pada pertengahan April 2016. Tetapi untuk versi digital download maupun streaming, sudah tersedia di digital store seperti iTunes, Guvera, Spotify," papar Leonard selaku perwakilan dari JP Record.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading