Sukses

Entertainment

Jonathan Frizzy Pilih Tanggal Baik untuk Hari Kelahiran Anak ke-3

Fimela.com, Jakarta Pasangan selebritis Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka tengah menanti kelahiran anak keduanya beberapa hari lagi. Sebelumnya pasangan yg menikah pada 2012 lalu sudah dikaruniai sepasang anak kembar bernama Zac Jaden Frizzy, Zoe Joanna Frizzy. 

Sudah memasuki usia kandungan 9 bulan, Jonathan dan istri berencana akan segera memulai proses persalinan pada akhir pekan ini. Sesuai kesepakatan keduanya, calon jabang bayi yang diprediksi berjenis kelamin pria tersebut akan dilahirkan dengan proses cecar. 

"Sekarang sudah 9 bulan, bentar lagi lahiran,  jika tidak ada halangan, udah ngitung hari rencananya tanggal 8 April 2016. Mudah-mudahan hari baik," ungkap pesinetron yang akrab disapa Ijonk tersebut saat ditemui Rivan Yustriawan dari Bintang.com di rumah sakit Bunda Medika, Senin, (4/4/2016). 

 Jonathan Frizzy dan Istri di RS. Bunda. (Deki Prayoga/bintang.com)

Mengenai alasan memilih tanggal 8 April 2016 sebagai hari kelahiran anak ketiganya, pasangan Ijonk dan Dhena mengaku hanya mengikuti mitos yang mengatakan jika tanggal tersebut merupakan hari baik karena jatuh pada hari Jumat. 

"Kita milih karena harinya hari Jumat, katanya kan hari bagus, ya mudah-mudahan enggak meleset," tambah Dhena. 

Jonathan Frizzy dan Istri sat berada di RS. Bunda Menteng untuk melihat kamar inap setelah melahirkan. (Deki Prayoga/bintang.com)

Sebelumnya pasangan yang menikah pada 2012 lalu sudah terlebih dahulu dikaruniai sepasang anak kembar. Anak laki-laki mereka dinamakan Zac Jaden Frizzy, sementara putrinya bernama Zoe Joanna Frizzy. Serupa dengan kakak-kakaknya, Rumah Sakit Bunda Medika juga akan menjadi tempat lahir putra ketiga Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading