Fimela.com, Jakarta Ternyata, bukan hanya manusia yang antusias saat bertemu seorang Leonardo DiCaprio. Tidak percaya? Coba lihat foto Instagram Leonardo berikut ini.
Dalam foto terbaru, Leonardo tampak berpose dengan dua orang relawan dan dua ekor gajah saat mengunjungi Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL). Uniknya, salah satu gajah terlihat meraih celana Leonardo seolah ingin memelorotinya.
Baca Juga
Leonardo sendiri sepertinya tidak terganggu dengan usaha si gajah. Dia tampak tersenyum di foto tersebut walaupun salah satu tangannya memegang balik belalai si gajah.
Advertisement
Melalui keterangan foto, Leonardo pun tetap fokus dengan apa yang dia perjuangkan belakangan ini; lingkungan. Dia memuji betapa TNGL adalah ekosistem satu-satunya di mana gajah, badak, harimau, dan orangutan hidup berdampingan.
Sayangnya ekspansi perkebunan kelapa sawit mengancam keberadaan TNGL dan otomatis mengancam habitat hewan-hewan yang terancam punah tersebut. Oleh karena itu, dia dan yayasannya mendukung keberadaan TNGL.
Seperti diberitakan sebelumnya, Leonardo DiCaprio mendarat di lapangan SMA 1 Ketambe menggunakan helikopter pada hari Minggu (27/3/2016). Sebelumnya Leonardo tidak punya rencana untuk ke Aceh Tenggara, namun ia ingin melihat Stasiun Penelitian Orangutan Sumatera tertua dan melihat Orangutan Sumatera secara langsung di habitatnya yang berada di TNGL.