Sukses

Entertainment

Film Pertama Nino Fernandez Usai Menang IBOMA 2016

Fimela.com, Jakarta Nino Fernandez dinobatkan sebagai aktor pendukung terbaik Indonesian Box Office Movie Award 2016. Kemenangan tersebut diperoleh dari film Bulan Terbelah di Langit Amerika produksi Maxima Pixtures. Seolah tak mau henti memberi yang terbaik, Nino kini tampil di film Wa'alaikumssalam Paris.

Film yang ditayangkan satu hari sebelum malam anugrah IBOMA 2016 ini juga diproduksi Maxima Pictures. Kali ini Nino menjadi pemeran utama. Dipasangkan dengan Velove Vexia, Nino tampil memukau.

Nino Fernandez. (Andy Masela/bintang.com)

Kali ini Nino menjadi pria blesteran Perancis Indonesia, Clement. Dia ke Indonesia untuk mencari makam ibunya. Sebelum balik ke Perancis, Clement menikah dengan Itje yang diperankan oleh Velove.

Sisi lain Perancis memanjakan penonton film ini. Tentu saja Menara Effiel menjadi bagian dari dari film ini, tapi kebun anggur di pedalaman Perancis yang menjadi lokasi utama. Karena jarang digambarkan di film maka film ini jadi sangat menarik.

Poster film Wa'alaikumussalam Paris. Foto: Instagram (@banggafilmindonesia_)

Nino konsisten dengan gaya bicara ala bule Perancis. Kisah cinta komedi ini diselipi nilai agama namun ditata dengan apik sehingga tak terkesan menggurui dan membosankan. VeloveVexia konsisten menjadi istri yang polos namun menjengkelkan. Semetara, Nino Fernandez juga konsisten menjadi blesteran Perancis dan Indonesia. Akting mereka meyakinkan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading