Sukses

Entertainment

Cocok, Marshanda dan Egi John Berencana Menikah

Fimela.com, Jakarta Kedekatan Marshanda dengan Egi John terus berlanjut. Buktinya, kedua bintang ini telah berencana untuk melangkah menuju ke jenjang yang lebih serius.

"Keseriusannya pokoknya kami punya goal yang terbaik buat satu sama lain. Enggak menutup kemungkinan mau ke arah situ (pernikahan)," kata Marshanda saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (14/3/2016).

Kemesraan Marshanda dan Egi John di depan kamera (via Instagram/Marshanda)

Meski demikian, Marshanda tidak mau terburu-buru untuk mengikat hubungannya dengan janji suci. Sebab Caca, sapaan akrab Marshanda, dan Egi John sedang disibukkan dengan kegiatannya masing-masing.

"Cuma kami enggak buru-buru, kami menikmati yang ada sekarang. Aku lagi fokus sama kerjaan, sama keluarga, kesehatan dan kebahagiaan. Egi juga sama," lanjutnya.

Marshanda dan Egi John (Instagram/@marshanda99)

Untuk urusan buah hati, mereka berdua pun sudah saling kenal dekat. Hal ini menjadi nilai tambah sendiri bagi Marshanda dan Egi John yang sama-sama sudah mempunyai anak dari pernikahan sebelumnya.

"Pernah kok aku pernah ketemu Jaden Foreisythe. Egi John juga pernah ketemu Sienna waktu Sienna lagi main ke apartemen, sama Ben juga. Jadi okelah," pungkas Marshanda.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading