Sukses

Entertainment

Hamil, Chua Susul Jejak Tantri Rehat Sementara dari Kotak

Fimela.com, Jakarta Menyusul rekan satu bandnya, Tantri Kotak, kini Chua juga dalam tengah masa kehamilan yang sudah memasuki empat bulan. Ia mengakui masih dapat bermain secara akustik.

"Alhamdulillah dikasih rejeki yang sama dengan Tantri. Sekarang sih masih bisa main ya akustikan masih bisa lah," ucap Chua ditemui Bintang.com di Hard Rock Cafe, Jakarta Selatan, Senin (14/3/2016).

Kikan X Kotak rilis single Long Live Rock N Roll (Adrian Putra/Bintang.com)

Mengenai bandnya, Kotak, setelah belum lama ini Tantri resmi rehat sejenak dari segala aktivitas bermusiknya, Kotak menggarap project terbaru bersama Kikan yang diberi nama Kikan X Kotak. Project tersebut nyatanya telah direncanakan sejak tahun lalu.

"Nah, rencana project ini sudah dari tahun lalu. Saya belum hamil, tapi pas awal tahun baru saya cek ke dokter dan ternyata sudah isi (Hamil), tapi project harus berjalan," ucap Chua.

"Saya bicara sama management, mereka bilang tetap harus berjalan dan akhirnya sebelum hamil saya sudah take lagu ini (Long Live Rock N Roll)," sambung basis band Kotak ini.

Chua Kotak di press conference Kikan X Kotak. (Adrian Putra/Bintang.com)

Dan untuk sementara waktu, meski project Kikan X Kotak telah resmi merilis single Long Live Rock N Roll, Chua berharap project tersebut bisa diterima masyarakat. Ia mengatakan, Kikan X Project merupakan persembahan kepada penggemar, Kerabat Kotak bahwa Kotak tetap terus berkarya.

"Kalau manggung off air aku nggak main, hanya ada additional player aja. Saya istirahat juga diusia kandungan empat bulan. Tapi inilah persembahan buat Kerabat Kotak, mereka selalu mendukung kami," tukas Chua.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading