Fimela.com, Jakarta Berhasil meraih kesuksesan di usia yang terbilang muda mungkin menjadi impian setiap orang. Lewat ajang pencarian bakat, Fatin Shidqia dapat mewujudkan impiannya menjadi penyanyi. Kini, bersama dengan sutradara Guntur Soeharjanto, Fatin mencoba untuk membagi pengalamannya melalui film Dreams.
Film yang rilis sejak 10 Maret 2016 itu memang tidak sepenuhnya menggambarkan kehidupan dara berusia 19 tahun ini. Hanya ada sekitar 60 persen saja yang memiliki kemiripan. Meski begitu, penyajian cerita dalam film Dreams sukses membuat penontonnya terhanyut.
Baca Juga
- Melodi Cinta yang Romantis di Lagu 'Away' Fatin Shidqia Lubis
- Lirik Lagu Fatin Shidqia 'Percaya' (OMPS Dreams)
- Syukuran Film ‘Dreams’ Tentang Kisah Kehidupan Fatin Shidqia
Sejak awal rilis, Fatin dan pemain lainnya gencar melakukan promosi dengan mengadakan acara nonton bareng di beberapa kota di Indonesia. Menurut data yang dimuat laman Film Indonesia, film Dreams sudah berhasil merengkuh 6.518 penonton. Angka tersebut tentu akan meningkat lagi, mengingat masih besarnya animo masyarakat untuk menyaksikan film ini.
Advertisement
Dreams menjadi debut Fatin sebagai pemeran utama di film layar lebar. Sebelumnya, gadis berhijab ini hanya tampil sebagai cameo di beberapa film seperti 99 Cahaya di Langit Eropa. Tak pelak, film ini pun bakal menjadi ajang pembuktian kualitas akting dari seorang Fatin Shidqia Lubis.
Di film Dreams, Fatin memang berperan sebagai dirinya sendiri. Namun, ia tetap saja merasa kesulitan saat harus berakting di depan kamera, terutama untuk adegan menangis.
Penasaran dengan akting Fatin Shidqia? Saksikan film Dreams hanya di bioskop-bioskop kesayangan Anda. Selain Fatin, film ini juga turut dibintangi oleh Morgan Oey, Ardina Rasti, Mathias Muchus, Fauzi Baadilla, Krosboi, Jhody 'Bejo', Ade Irawan dan Inez Tagor.