Fimela.com, Jakarta Sebagai ayah, Stuart Collin tidak ingin buah hatinya, Arkana Rafif Bisyari, besar tanpa kasih sayang kedua orangtuanya. Kendati pasrah dengan apapun keputusan proses perceraiannya dengan Risty Tagor, Stuart berupaya keras mendapatkan hak pengasuhan atas anaknya, Arkana Rafif Bisyari, secara adil.
"Saya dilahirkan tanpa bapak, saya enggak mau anak saya bernasib sama. Kalau bapaknya enggak ada lain cerita. Saya yang tekankan hati nurani di mana? Ini masalah anak, jangan dipisahkan dengan orang tuanya," kata Stuart Collin di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (10/3/2016).
Baca Juga
Kendati Risty Tagor menaruh kebencian, Stuart berharap sikap demikian tak berlaku bagi anaknya. Menurut Stuart, jika memang Risty memberi kesempatan kepadanya untuk bertemu anak, seharusnya tanpa embel-embel syarat.
Advertisement
"Saya sudah wanti-wanti supaya anak enggak benci saya. Walau ibunya benci sama saya, itu terserah dia. Apalagi menanamkan anak kebencian kepada saya, itu amit-amit. Kan anak-anak enggak tahu apa-apa," jelasnya.
Stuart sendiri mengaku enggan bertemu Risty Tagor dan keluarganya. Menurutnya, keluarga Risty tidak mempunyai hak ikut campur dalam masalah rumahtangganya. Melainkan hanya dalam kapasitas memberi nasihat. "Apapun yang terjadi ini konsekuensi yang saya hadapi. Saya harus bertanggungjawab," pungkas Stuart Collin.