Sukses

Entertainment

6 Cowok Ganteng Telat Nikah

Fimela.com, Jakarta Terkenal, sukses dalam karier, berwajah tampan, tak selalu jadi jaminan akan cepat menikah. Seperti terjadi dalam sejumlah nama artis. Mereka di antaranya Indra L Bruggman, Indra Herlambang, Nicholas Saputra, Bertrand Antolin, Didi Riyadi, Thomas Djorghi.

Indra Bruggman, misalnya,  sejumlah pertanyaan sering diungkapkan netizen, seputar kapan ia akan menikah. Lelaki kelahiran, Tasikmalaya 36 tahun lalu itu, sempat diberitakan menikah dengan artis Soraya Abdullah. Namun, Indra membantah telah menikah dengan Soraya.

"Tidak ada pernikahan saya dengan Soraya Abdullah," tegas Indra L Bruggman kepada Bintang.com, beberapa waktu lalu.

Selain Indra, artis lain yang juga belum menikah adalah Nicholas.  Pria kelahiran Jakarta 32 tahun lalu ini memang lebih muda dari Indra.  Hingga kini, ia lebih fokus urusan karier, ketimbang urusan cinta. Lelaki yang mencuat lewat film Ada Apa dengan Cinta? (AADC) pun jarang mengumbar kemesraannya dengan wanita.

 

Nama Indra Herlambang pun hingga saat ini belum menikah, meski usianya hampir kepala empat. Ia akan genap berusia 40 tahun pada 16 Maret 2016. Selain sebagai presenter infotainment, ia juga sempat membintangi sejumlah film dan meluncurkan buku.

Bertrand Antolin pun tak terkecuali. Pada 14 Juli mendatang, ia akan genap berumur 36 tahun. Ia juga membintangi sejumlah film layar lebar dan sinetron. Didi Riyadi pun akan berusia 35 tahun pada 31 Juli mendatang. Selain mereka, Thomas Djorghi pun masih melajang. Berdasarkan catatan Wikipedia, ia akan berusia 47 tahun pada 12 Juni.

Apa yang membuat Indra L Bruggman, Indra Herlambang, Nicolas Saputra, Bertrand Antolin, Didi Riyadi, Thomas Djorghi belum juga menikah? Mereka yang mampu menjawabnya.

Indra L Bruggman. (Fotografer: Fathan Rangkuti/Nurwahyunan, Digital Imaging; Denti Ebtaviani/Bintang.com)

"Ya bisa dibilang, AADC adalah film yang membuka karir saya di perfilman Indonesia. Saya bangga sekali terlibat di film yang dicintai semua masyarakat, bahkan lintas generasi," papar Nicholas Saputra. (Dezmond Manullang/Bintang.com)

Ia mengaku kegiatan memunguti sampah juga pernah dilakukan Indra saat berwisata ke Air Terjun Cibereum di kawasan Gunung Gede. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Foto profil Bertrand Antolin (Febio Hernanto/bintang.com)

Didi Riyadi (Instagram/@didi317ryd)

Sebelum Yanni Libels meninggal memang sudah ada tanda-tanda. Salah satunya yang diungkap Thomas Djorghi melalui akun Path almarhum.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading