Fimela.com, Jakarta Ajang Pemilihan Puteri Indonesia 2016 baru saja dihelat. Dari ajang kecantikan tersebut, wakil dari Sulawesi Utara, Kezia Roslin Cikita Warow keluar sebagai juara dan berhak mengenakan mahkota Puteri Indonesia 2016. Otomatis, jika tak ada halangan, ia akan mewakili Indonesia dalam Miss Universe mendatang
Miss International 2015, Edymar Martinez Blanco, juga ikut menyaksikan penganugerahan mahkota Puteri Indonesia 2016 beberapa waktu lalu. Setelahnya, dia juga memberikan sedikit wejangan karena Kezia akan menjadi wakil negara di kancah internasional.
Advertisement
Baca Juga
"Persiapannya memulai dengan konsep yang ada dalam dirimu, kemudian menang atau tidak, kamu harus bersiap penuh. Terakhir kita berikan 100 persen yang kita punya," tutur Edymar di Taman Sari Royal Heritage & Spa, Jalan Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, Minggu (21/2/2016).
Kezia pun mencoba menangkap pesan yang diberikan oleh wanita cantik asal Venezuela tersebut. Menurutnya, apa yang sudah didapatkan di dalam karantina Pemilihan Puteri Indonesia 2016 beberapa waktu lalu memang sejalan dengan nasehat Edymar.
"Banyak sekali pelajaran di karantina, terutama di Taman Sari Royal Heritage Spa, aku jadi tahu cara merawat diri sebagai wanita. Sehingga orang-orang bisa melihat kepribadian kita, bukan sekedar fisik tapi juga hati," imbuhnya.
Kezia memang sudah mulai disibukkan dengan aktivitasnya sebagai Puteri Indonesia 2016. Baru saja dilantik, beragam kegiatan sudah menunggunya, termasuk mendampingi Miss International 2015 untuk menyambangi beberapa tempat.
"Setelah Pemilihan Puteri Indonesia saya kira langsung istirahat tapi ternyata harus langsung make-up jam 7 pagi untuk memulai aktivitas yang baru. Tapi sekarang sudah ada treatment khusus. Saya baru coba Javanesse Massage, itu membuat badan ringan, hilangkan rasa capek, dan berkat itu jadi lebih enak," tandas Kezia Roslin Cikita Warow.