Sukses

Entertainment

Tayang 2 Jam, Rating Sinetron Rahasia Cinta Makin Menanjak

Fimela.com, Jakarta Selain Elif Indonesia, sinetron terbaru SCTV adalah Rahasia Cinta. Sinetron ini kembali memasangkan Chelsea Olivia dengan Glenn Alinskie. Sejak awal, sinetron ini sudah mendapat sambutan hangat.

Episode perdana Rahasia Cinta pada 1 Februari kemarin berhasil menduduki peringkat atas trending topic Twitter selama jam penayangannya. Dengan menggunakan tagar RahasiaCintaSCTV, netizen dapat saling berbagi kesan tentang episode perdana Rahasia Cinta.

Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie. (Galih W. Satria/Bintang.com)

Kebanyakan dari mereka mengaku sangat terkesan dengan akting para pemainnya seperti Chelsea Olivia, Glenn Alinskie, Audi Marissa dan Billy Davidson. Dengan sambutan yang cukup bagus, pihak SCTV pun menambah durasi tayang sinetron ini menjadi sekitar dua jam lebih.

Setelah ditambah jam tayangnya, ternyata mendapat sambutan cukup bagus dari para penggemar. Hasilnya, rating Rahasia Cinta semakin menanjak dan berhasil masuk 10 Besar program televisi.

Seperti dilansir daritwitterRating TV Indonesia, pada hari Selasa (9/2/2016), Rahasia Cinta menduduki peringkat kesembilan denganTVR 2,3 danShare 9,2 persen.

Lalu di hari Rabu (10/2/2016), naik ke peringkat kedelapan dengan TVR 2,3 dan Share 9 persen. Hal ini membuktikan kalau sinetron Rahasia Cinta makin menarik untuk disimak dan sambutan dari penonton juga cukup bagus.

Jadi, jangan lupa tonton terus sinetron Rahasia Cinta. Sinetron yang dibintangi Chelsea Olivia, Glenn Alinskie, Audi Marissa dan Billy Davidson ini tayang tiap jam 19.00 WIB hanya di SCTV.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading